Laporan Utama

Ridwan Kamil Bentuk Badan Cyber Province

BOGOR-KITA.com – Ridwan Kami (Emil) baru  dilantik menjadi Gubernur Jawa Barat pada 5 September 2018 lalu. Namun, gubernur milenial ini sudah melakukan cukup banyak hal. Salah satunya sudah menyelesaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPMJD) Jawa Barat yang memuat hal-hal yang akan dilakukan sampai lima tahun mendatang. Dalam RPJMD Jabar yang dapat diakses melalui mesin pencarian google itu, terpapar begitu banyak hal yang akan dilakukan Emil di Jabar termasuk di Kota dan Kabupaten Bogor.

Pada acara Leaders Talk yang digelar Telkom University di Trans Luxury Hotel Kota Bandung, Jumat (28/9/18) lalu Emil melontarkan gagasan eksklusif. Yakni, keinginannya membentuk apa yang disebutnya sebagai Badan Cyber Province (BCP).

Baca juga  Bima: Pemkot dan DPRD Sepakat Batal Gunakan Pinjaman Rp768 Miliar untuk Bangun GOR

Pembentukan  BCP ini lagi-lagi membuktikan Emil adalah gubernur yang memahami dan mampu melihat kedalaman fungsi internet demi kemaslahatan masyarakat.

Melalui BCP, Emil bertekad membawa Jawa Barat menjadi Provinsi Digital di Indonesia.

“Saya sedang menyiapkan Badan Cyber Province untuk memastikan kami siap terhadap sisi gelap dunia cyber yang sering kali orang tidak perhatikan. Ini pertama di Indonesia,” kata Emil.

Dunia hari ini, kata Emil, semakin kompetitif, sehingga kemampuan SDM harus ditingkatkan melalui digital skill dan kemampuan berbahasa Inggris. Selain itu, dunia juga semakin berbahaya dengan kaum ekstrimis seperti terorisme yang berawal dari kebencian yang datang melalui digital atau online.

“Di balik semua positif dan optimisme itu, ada dark side of digital. Jangan biarkan kami mencari obatnya, bantulah kami mencari solusi juga dengan teknologi,” ucap Emil.

Baca juga  Ridwan Kamil: Meski Shalad Ied di Rumah, Ramadhan Tetap Paripurna

Badan Cyber Province akan berperan sebagai benteng pertahanan untuk melindungi masyarakat secara digital agar merasa aman dan nyaman. Badan Cyber Province adalah salah satu instrumen untuk menangkal hal negatif dari dunia digital.

“Badan Cyber Province salah satu upaya saya membawa rasa aman dan nyaman bahwa seorang gubernur punya instrumen untuk melawan hal-hal negatif (digital),” tukasnya seperti dilansir dari berita Humas dan Protokol Setda Jabar. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top