Kota Bogor

Siap Bawa Perubahan, Hanafi Pemuda Ranggamekar Resmi Maju Jadi Bacaleg NasDem  

BOGOR-KITA.com, BOGOR – DPD Partai NasDem Kota Bogor resmi mendaftarkan 50 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor pada Kamis (11/5/2023).

Rombongan yang dipimpin oleh Ketua Partai NasDem Kota Bogor Benninue Argoebi dan Sekretaris Devie Prihartini Sultani tiba di Kantor KPU Kota Bogor Jalan Senam, Kecamatan Tanah Sareal sekitar pukul 11.45 WIB.

Salah satu Bacaleg yang hadir dalam pendaftaran itu adalah Muhammad Hanafi, Bacaleg daerah pemilihan (Dapil) Bogor Selatan.

Hanafi yang merupakan putra daerah asli Ranggamekar ini bertekad jika terpilih menjadi anggota DPRD Kota Bogor nanti dirinya ingin membawa perubahan untuk Kota Bogor khususnya Kecamatan Bogor Selatan.

Baca juga  Belum Ada Hasil Kajian, Bima Arya Minta GLOW di KRB Tidak Dibuka Dalam Waktu Dekat

Untuk itu, Hanafi memiliki beberapa program yang ia bawa jika duduk di parelmen nanti diantaranya program pembangunan infrastruktrur, pelatihan kerja, program modal usaha umtuk guru ngaji atau pondok pesantren, program toko sembako di setiap kelurahan, program pendididkan dan kesehatan.

“Untuk program infrasruktur, saya akan mengusulkan program pembangunan infrastruktur yang lebih baik dan merata di seluruh wilayah pemilihan. Program ini akan mencakup pembangunan jalan raya, jembatan, dan sarana transportasi publik untuk meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas masyarakat,” ucap Hanafi, Kamis (11/5/2023).

Kemudian, untuk program kerja, kata Hanafi dirinya akan mengusulkan program pelatihan kerja bagi pemuda dan masyarakat yang ingin meningkatkan keterampilan dan keahlian mereka.

Baca juga  Ratusan Pegawai PDAM Kota Bogor Tabur Bunga di Makam Wirya Wiguna

“Program ini akan membantu menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan produktivitas dan daya saing tenaga kerja di wilayah pemilihan,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut Hanafi dirinya juga akan mengusulkan program modal usaha untuk guru ngaji dan pondok pesantren. Nantinya program ini akan membantu Kesejahteraan para guru ngaji, agar bisa selalu istiqomah dan Ikhlas dalam memberikan Ilmu agama ditengah-tengah masyarakat.

“Saya juga akan mengusulkan program toko sembako disetiap kelurahan, program ini di khususkan untuk masyarakat yang berpenghasilan rendah atau kurang mampu, dan nantinya toko ini memberikan fasilitas jual harga grosir tanpa keuntungan dan bisa dilakukan pembayaran cicilan melalui pengurus wilayah, program ini akan menciptakan wilayah tanpa rentenir dan bank keliling, sehingga menghindari masyarakat untuk terlilit hutang,” jelasnya.

Baca juga  Rawan Bencana, Camat Bogor Selatan Minta Warganya Waspada

Untuk pendidikan, dijelaskan Hanafi di kota Bogor masih banyak anak yang putus sekolah. Oleh karena itu, dirinya akan menekankan agar anak putus sekolah bisa dilanjutkan sekolahnya melalui Program PKBM atau Kesetaraan. Sehingga nantinya anak tersebut bisa punya ijazah dan siap untuk kerja.

Selain itu, tambah Hanafi banyakmya pelaku usaha umkm pemula yang perlu bimbingan atau pelatihan keterampilan. Untuj itu dirinya berjanji bakal siapkan lembaga pelatihan, atau pembimbing.

“Pokoknya saya hadir untuk menjawab keresahan massyarakat. Saatnya kota Bogor it’s time Restorasi,” pungkasnya. Ricky

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top