Kab. Bogor

Polres Bogor Hibur Anak-anak Korban Banjir Gunung Mas

Polres Bogor hibur anak-anak korban banjir Gunung Mas

BOGOR-KITA.com, CISARUA – Kepolisian Resor Bogor menerjunkan tim trauma healing untuk menghibur anak-anak di posko pengungsian Kampung Pensiunan RW 01 Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Kamis (21/1/2021).

Tim trauma healing ini diturunkan untuk memulihkan psikologis anak pasca bencana banjir bandang melanda wilayah Gunung Mas tiga hari lalu.

Kasat Binmas Polres Bogor, AKP A. Budi mengatakan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa menghibur putra-putri yang terdampak banjir bandang.

“Mungkin akibat bencana itu anak-anak sempat kaget, dan melalui ini kita harapkan anak-anak bisa cepat pulih,” ujar AKP A. Budi kepada wartawan di lokasi pengungsian.

Lanjut dia, ada kurang lebih 30 anak di pengungsian itu.

Baca juga  Ade Yasin : Bupati Bukan Jabatan yang Mewah

“Mudah-mudahan tim trauma healing ini membuat anak-anak kembali ceria seperti sebelum terjadi bencana,” ungkapnya.

Tim trauma healing ini terdiri dari beberapa dokter, relawan, dan komunitas yang memang bergerak untuk memulihkan anak dari trauma setelah bencana.[] Danu

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top