Kota Bogor

Pemkot Bogor Gelar Lomba Cerdas Cermat Kadarkum

Cerdas Cermat Kadarkum

BOGOR-KITA.com – Bagian Hukum dan HAM Setda Kota Bogor menggelar Cerdas Cermat Keluarga Sadar Hukum (Kadarkum) tahun 2015 yang diikuti 39 kelompok dari 68 kelurahan di Ruang Rapat 1 Balaikota, Rabu (21/10/2015).

Acara dibuka Sekretaris Daerah Kota Bogor, Ade Sarip Hidayat didampingi Kabag Hukum dan HAM Setdakota Bogor, Novy Hasbhy Munnawar, Kabag Hubungan Masyarakat Setda Kota, Encep Moh. Ali AlHamidi; dan perwakilan Kanwil Hukum dan HAM propinsi Jawa Barat, Cecep Wawan Riyanwan yang juga bertindak sebagai juri.

Ade menyampaikan lomba ini bertujuan untuk mendorong semakin banyak anggota warga masyarakat yang sadar tentang hukum. “Semakin banyak warga yang sadar tentang hukum, berarti akan lebih kondusif bagi kita untuk mewujudkan kehidupan bermasyarakat yang lebih tertib. Karena warganya sangat paham hukum dan mau mentaati atau mematuhinya,” ungkapnya.

Baca juga  Jadwal SIM Keliling di Kota Bogor Kamis 4 Mei 2023

Menurut Ade, kriteria yang termasuk kelurahan sadar hukum di antaranya adalah lunas bayar PBB di atas 90%, tidak ada perkawinan di bawah umur, dan rendahnya angka kriminalitas dan kasus narkoba. “Juga tingginya kesadaran warga terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan, serta rendahya jumlah anak putus sekolah,” kata Ade.

Sedangkan Cecep Wawan Riyanwan mengatakan kegiatan lomba Kelurahan Sadar Hukum merupakan bagian untuk meningkatkan kualitas dan kwantitas pengetahuan masyarakat untuk sadar hukum. Menurutnya, lomba ini berjenjang dari tingkat kota, propinsi, dan nasional. “Pemenang Lomba Cerdas Cermat akan mewaikli Kota Bogor ke level berikutnya,” pungkasnya. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top