Kab. Bogor

Pemkab Akan Perbaiki Rumah Korban Puting Beliung

Nurhayanti Hibur Korban Puting Beliung

BOGOR-KITA.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor segera memperbaiki seluruh rumah warga yang rusak akibat disapu angin puting belung, Sabtu (25/10) sekitar pukul 14:20 WIB. Hal ini dikemukakan Wakil Bupati Nurhayanti saat mendatangi lokasi bencana puting beliung di Desa Suka Makmur, Kecamatan Ciomas, Minggu (26/10). Selain meninjau Desa Sukamakmur, Wabup Nurhayanti juga meninjau Desa Padasuka, Desa Ciomas Rahayu, Desa Pagelaran, dan Desa Laladon.

“Besok, Pemkab Bogor segera mengambil langkah menginventarisir kerusakan yang terjadi agar semua kerusakan bisa langsung dipercepat untuk diperbaiki. Bila bisa cepat buat apa diperlama,” ujar Yanti, sapaan akrab Wabup Nurhayanti.

Wabup juga meminta agar masyarakat  bersabar dalam menghadapi musibah tersebut. “Saya minta kepada Ibu dan Bapak, yang rumahnya rusak oleh puting beliung untuk bersabar, karena ini merupakan musibah, yang tidak tahu kapan terjadi. Pemkab Bogor akan segera memberikan bantuan untuk para korban,” kata Nurhayanti.

Baca juga  Demi Selamatkan Lingkungan, Pakar IPB Ajak Masyarakat Jadi Konsumen Hijau

Menurut Kepala BPBD Kabupaten Bogor, Yous Sudrajat, BPBD telah melakukan sejumlah tindakan di antaranya, mengevakuasi pohon tumbang, mengevakuasi warga yang rumahnya rusak, menginventarisasi dampak bencana, serta memberikan bantuan tanggap darurat.

Terpaan puting beliung itu sendiri hanya berlangsung tiga menit. Tetapi daya rusaknya luar biasa. Berdasarkan laporan yang diterima PAKAR dari BPBD Kabupaten Bogor, puting beliung mengakibatkan 318 rumah rusak di 5 desa, meliputi Desa Ciomas Rahayu, Kelurahan Padasuka, Desa Laladon, Desa Pagelaran, Desa Sukamakmur. Desa Ciomas Rahayu 40 rumah rusak ringan, 29 rusak sedang dan 6 unit rusak berat. Kelurahan Padasuka 21 rumah rusak ringan, 8 rusak sedang dan 8 rusak berat. Desa Laladon 22 rumah rusak ringan, 8 rusak sedang dan 2 rusak berat. Desa Pagelaran 39 rusak ringan dan 19 rusak sedang. Sementara Desa Sukamakmur 30 rusak ringan, 45 rusak sedang dan 47 rusak berat. Selain itu, Gedung Kantor Kelurahan Padasuka rusak berat, Gedung SD Taman Pagelaran Rusak Sedang, MTs Al Hasanah Ciapus rusak ringan, 2 Masjid rusak berat, serta 1 Majelis Ta’lim Kampung Baru rusak ringan.

Baca juga  Alami Luka Bacok, Seorang Warga jadi Korban Begal di Jalan Setu Cikeas, Desa Cicadas

“Kami cukup terkejut dengan kedatangan puting beliung yang menerjang wilayah Ciomas,” kata Camat Ciomas, Sutisna kepada PAKAR. Sementara Kepala Desa Sukamakmur, Sri Widyanti, menambahkan, semua warga yang rumahnya hancur sudah dievakuasi ke rumah tetangga terdekat. Beruntung, puting beliung tidak menimbulkan korban jiwa.

Kota Bogor

Bukan hanya Kabupaten Bogor, pada hari yang sama, Kota Bogor juga dilanda puting beliung. Jumlah rumah warga yang rusak akibat putting beliung juga cukup banyak mencapai 73 rumah di tiga RW, di wilayah Kelurahan Sindang Barang, Kecamatan Bogor Barat.

Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kota Bogor, SuryaKelana Putra mengingatkan, Kota Bogor masih memiliki potensi terjadinya bencana puting beliung, terutama di wilayah perbatasan. Surya mengimbau, masyarakat Kota Bogor untuk selalu waspada dan siaga menghadapi musim penghujan mendatang. “Setiap ada perubahan cuaca pasti terjadi bencana. Sebab itu warga yang bermukim di kawasan yang memiliki pepohonan besar dan bantaran sungai serta tebingan, diharapkan meningkatkan kewaspadaan,” imbaunya. [] Harian PAKAR/Admin

Baca juga  Covid-19 di 40 Kecamatan Kabupaten Bogor: 5 Rawan Tinggi, 7 Sedang, 28 Rendah
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top