PKS Kota Bogor pasang salah satu Kader Muda terbaiknya “Kang Rozi” di DAPIL Tanah Sareal
BOGOR-KITA.com, BOGOR – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bogor telah mendaftarkan 50 nama para Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor pada Senin (8/5/2023).
Salah satu BCAD uang turut di daftarkan adalah Rozi Putra. Nama Rozi Putra tercantum dalam Daftar BCAD untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Tanah Sareal di pemilihan legislatif 2024 nanti.
Rozi yang pernah aktif dunia pergerakan pelajar dan mahasiswa mengajak generasi muda untuk ikut sukseskan Pemilu 2024 nanti.
Dalam pandangannya, generasi muda memiliki peran penting dalam menentukan arah, sejarah perjuangan dan pembangunan bangsa di masa yang akan datang.
“Sebagai pemuda, saya mengajak warga Kota Bogor khususnya kaum muda dan milenial agar melanjutkan tanggungjawab sejarah dari generasi terdahulu untuk terlibat aktif dalam menentukan arah pembangunan Kota Bogor kedepannya dengan cara memberikan suaranya pada pemilu 2024,” ucap Rozi, Selasa (9/5/2023).
Kang Rozi sapaan akrabnya menyampaikan, bahwa usia muda merupakan anugerah yang patut untuk dimanfaatkan sebaik mungkin.
“Usia muda menjadi bekal sekaligus kekuatan untuk hadirkan perubahan di masyarakat. Pelayanan dan pembelaan yang diberikan juga bisa lebih maksimal” terangnya.
Berbekal pemahaman itulah, alumni Program Pascasarjana di Institut Pertanian Bogor (IPB) ini pun terus bergerak. Aktifitas organisasi yang sudah dijalani sejak di bangku Sekolah Menengah Umum (SMU) ia lanjutkan di dunia kampus dan organisasi pemuda Kota Bogor.
Tak heran jika Kang Rozi dipercaya untuk memimpin Bidang Kepemudaan Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Bogor juga Wakil Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Bogor.
“Kami mohon doa dan dukungan dari semuanya untuk sama sama kita sukseskan Pemilihan Umum 2024 nanti, dan kita menangkan kembali PKS di Kota Bogor,” pungkasnya. [] Ricky