Kota Bogor

TKD Nilai Kota Bogor Aman Dan Kondusif Selama Debat Capres

BOGOR-KITA.COM – Sejumlah titik lokasi menjadi pusat Nonton Bareng (Nobar) debat Capres tahap II yang dilaksanakan para parpol Koalisi Indonesia Kerja (KIK) Kota Bogor, unsur relawan relawan dan para pendukung pasangan Capres 01 Jokowi-KH Ma’ruf Amin, Senin (18/2/2019).

Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Kota Bogor Husdi Karyono didampingi Ketua DPD Golkar Kota Bogor Tauhid J Tagor di sela sela memantau dan melihat langsung kegiatan nobar disejumlah lokasi mengatakan, kegiatan nobar berjalan dengan baik dan lancar. Kemeriahan juga terlihat diseluruh titik titik lokasi nobar. Ada 10 titik lokasi yang melaksanakan nobar dan semuanya sangat antusias dan meriah.

“Jadi kegiatan nobar debat Capres tahap II pada hari ini kita patut syukuri bisa berjalan dengan baik. Ada sepuluh titik nobar dari pasangan Capres 01 Jokowi-KH Ma’ruf Amin yang telah dilaksanakan dengan tertib, lancar dan kelihatannya antusiasme dari pendukung 01 sedemikian rupa pada hari ini saya lihat suasananya terlihat meriah, sudah mulai menggeliat di Kota Bogor ini,” ucapnya.

Baca juga  Bima Arya Minta Disdukcapil Lakukan Pemutakhiran DPT

Husdi juga berharap pada nobar-nobar berikutnya akan jauh lebih baik dari nobar hari ini. “Tentunya kita juga berharap apa yang dihasilkan dari nobar ini, poin-poinnya yang disampaikan oleh paslon ini bisa menjadi menambah hasanah kita dalam memperkaya keyakinan kita bahwa pilihan pasangan 01 Jokowi-KH Ma’ruf Amin adalah yang terbaik,” jelasnya.

Sementara, Direktur relawan TKD, Frieda Silvi Gustia usai nobar di Rumah Kerja Relawan Jokowi-Amin, Jalan Ciremai mengatakan, dalam nobar ini tidak hanya mengajak para relawan, tetapi mengajak masyarakat sekitar di rumah kerja ini untuk sama sama menonton debat capres kedua. Tujuannya adalah supaya rakyat lebih memahami apa saja yang menjadi critical point pada saat pak Jokowi dan pak Prabowo menyampaikan visi misi mereka, saling memberikan tanggapan kritik dan saran terhadap sesama Capres.

Baca juga  Bima Tegaskan Pengembangan Kebun Raya Bogor Harus Sesuai Prinsip Konservasi

“Disini juga kita memberikan fasilitas bersama warga, makan bersama, hiburan serta dialog dengan tujuan untuk memberikan penjelasan lebih detail terkait apa yang disampaikan oleh Pak Jokowi bahwa terbukti kita memiliki sosok incumbent yang benar benar matang dari sisi data dan pengalaman dari apa yang diungkapkan korelasinya sangat tinggi. Jadi tidak asal bunyi, asal memberikan komentar yang berujung blunder,” tegasnya.

Menilai hasil debat, Frieda menuturkan bahwa Capres Jokowi sangat menguasai panggung secara intelektual dan kerja nyata, Jokowi sebagai petahana,  sangat paham bahwa negara Indonesia dari Sabang sampai Merauke ini, seperti apa saja yang harus dibangun mulai dari infrastruktur, impact bagi masyarakat dan lain sebagainya.

“Intinya Jokowi sangat menguasai lapangan dengan hasil kerja nyata nya. Masyarakat sudah bisa menyaksikan bagaimana hasil kerja pak Jokowi. Kami sangat yakin pasangan 01 Jokowi-KH Ma’ruf Amin akan memenangkan Pilpres nanti,” optimisnya.

Baca juga  Pemkab Bogor Respon Cepat Imbauan Jokowi Pangkas Perda

Sementara, nobar juga digelar di sekretariat TKD Kota Bogor atau kantor DPC PDI Perjuangan, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Tanah Sareal. Acara nobar dihadiri seluruh pengurus partai dari DPC, PAC, Ranting dan anak ranting serta kader dan warga masyarakat sekitarnya. Ketua DPC PDIP Kota Bogor Dadang Danubrata mengatakan, acara nobar debat kedua sama meriahnya seperti pada nobar debat pertama.

“Alhamdulilah kegiatan nobar sudah dilaksanakan dan antusiasme peserta nobar sangat tinggi. Untuk nobar kedua ini sangat terlihat dimenangkan oleh Capres Jokowi, yang sangat menguasai lapangan, data dan fakta. Kami yakin pasangan 01 Jokowi-KH Ma’ruf Amin di Kota Bogor akan menang nanti,” pungkasnya. [] Fadil

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top