Kota Bogor

HIPMI Kota Bogor Sosialisasikan Muscab ke-VI, Dorong Munculnya Calon Ketua Umum Baru

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC) Musyawarah Cabang (Muscab) ke-VI Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Bogor menggelar sosialisasi Muscab ke-VI di Kalaras Coffee, Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, pada Kamis (5/6/2025).

Sosialisasi ini ditujukan kepada seluruh anggota Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Kota Bogor sebagai upaya mendorong kemunculan para Bakal Calon Ketua Umum (Balontum) periode selanjutnya.

Sekretaris Umum BPC HIPMI Kota Bogor, M. Fauzi Hidayat, menyampaikan bahwa kepengurusan yang ada saat ini akan segera berakhir karena telah menjabat selama tiga tahun.

Ia menuturkan bahwa SC telah terbentuk dan audiensi dengan BPD HIPMI Jawa Barat sudah dilakukan, termasuk penetapan tahapan Muscab.

“Tahapan akan berlangsung cepat. Harapannya akan lahir pemimpin terbaik yang mampu membawa HIPMI Kota Bogor menjadi lebih baik,” ujar Fauzi.

Baca juga  Sederet Inovasi Menjadikan Kota Bogor Kota Terinovatif

Sementara, Ketua SC Muscab ke-VI HIPMI Kota Bogor, Anton Rivaldi, mengatakan bahwa tahapan serta persyaratan pencalonan disampaikan secara terbuka, baik melalui kanal komunikasi internal maupun media massa.

Dokatakan Anton, bagi anggota yang ingin mencalonkan diri sebagai Balontum, terdapat beberapa persyaratan umum yang harus dipenuhi, di antaranya adalah anggota aktif yang memiliki e-KTA HIPMI GO, setia kepada Pancasila dan UUD 1945, serta tidak pernah dipidana atau dinyatakan pailit.

“Selain itu, calon harus berusia di bawah 41 tahun saat pendaftaran dibuka, memiliki moral baik di masyarakat, dan menyatakan kesediaan aktif serta bersedia mengundurkan diri jika tidak aktif,” jelas Anton, didampingi Ketua OC Bahrul Septian dan anggota SC Mila Wiarti.

Baca juga  Selasa Pagi, 12 Rumah Hangus Dilalap si-Jago Merah di Kampung Padasuka , Kota Bogor

Untuk persyaratan khusus, Anton menyebut calon harus pernah atau sedang menjadi fungsionaris harian di BPC HIPMI Kota Bogor, telah menjadi anggota aktif minimal enam bulan, dan bersedia tinggal di wilayah domisili BPC.

“Calon juga harus mendapatkan rekomendasi dari minimal 10 anggota biasa aktif, serta telah mengikuti Diklatcab yang dibuktikan dengan sertifikat,” katanya.

Adapun tahapan Muscab dimulai dengan Rapat Badan Pengurus Lengkap (RBPL) pada 28 Mei 2025, rapat SC dan OC pada 29 Mei 2025, serta asistensi ke BPD HIPMI Jawa Barat pada 2 Juni 2025. Penetapan SC dilakukan pada 3 Juni dan sosialisasi pada 5 Juni.

Pendaftaran Balontum akan dibuka pada 10–17 Juni 2025, dengan pengambilan formulir pada 10–11 Juni, serta pengembalian formulir dan dokumen pada 12–16 Juni. Verifikasi dokumen akan dilakukan pada 18 Juni, dan hasilnya diumumkan pada 19 Juni. Masa sanggah dijadwalkan pada 20 Juni, dan penetapan Caketum dilakukan 21 Juni 2025.

Baca juga  Mengembangkan Jati Diri dan Mengubah Pola Pikir Pejabat

“Selanjutnya, rangkaian Silatcab akan berlangsung dari 22 hingga 26 Juni, mencakup debat kandidat, pemaparan visi-misi, hingga kampanye. Muscab ke-VI dijadwalkan berlangsung antara 1 hingga 6 Juli 2025, dengan menyesuaikan jadwal BPD Jabar dan Forkopimda Kota Bogor,” terangnya.

Anton juga menyampaikan bahwa untuk mengambil formulir pendaftaran, Balontum diwajibkan membayar Rp25 juta kepada SC. Kemudian, saat pengembalian formulir, dikenakan biaya Rp75 juta.

“Setelah lolos verifikasi dan resmi ditetapkan sebagai Caketum HIPMI Kota Bogor, ada iuran wajib sebesar Rp100 juta. Pembayaran dapat dilakukan melalui transfer atau tunai,” pungkasnya. [] Ricky

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top