Hukum dan Politik

Sarana Minim, KNPI Tenjolaya Tetap Berkarya

KNPI Tenjolaya

BOGOR-KITA.com – Sarana minim, KNIP (Komite Nasional  Pemuda Indonesia) Tenjolaya tetap berupaya mengukir karya. Kalimat ini menjadi semangat KNPI Tenjolaya. Betapa tidak, di tengah minimnya sarana yang dimiliki, KNPI Tenjo akan mendirikan koperasi, yang diberi nama Koperasi Pemuda Bogor Mandiri Unit Kecamatan Tenjolaya.

Pembentukan koperasi tersebut diputuskan dalam rapat kerja yang berlangsung di Aula Kecamatan Tenjolaya, Sabtu (14/3/2015). Dalam rapat itu juga diputuskan mendirikan Kantor Sekretariat Bersama Pemuda Kecamatan Tenjolaya.

Ketua KNPI Tenjolaya Asep Komarudin menegaskan, meski menghadapi kesulitan dan kendala, pihaknya akan membangun koperasi dan sekretariat bersama. “Saat ini kami belum bisa melaksanakan sepenuhnya, namun kami akan tetap bekerja keras. Kini sudah terkumpul batako, pasir, batu. Lokasi juga sudah disiapkan dengan bantuan dari Camat Tenjolaya dan Kades Cibitung Tengah,”  kata Asep.

Baca juga  Ketua AAI Kabupaten Bogor Tanggapi Surat Terbuka Harry Ara kepada Sugeng Teguh Santoso

Asep berharap Pemerintahan Kabupaten Bogor, DPD KNPI Kabupaten Bogor, serta kepala desa di Wilayah Kecamatan Tenjolaya, tergerak juga untuk membantu. “Kami butuh kantor sebagai wadah untuk mengorganisasi diri, berdiskusi sekaligus menaungi organisasi kepemudaan yang ada di Kecamatan Tenjolaya,” kata Asep.

Koperasi yang dibentuk disepakati diketuai oleh Mohamad Asep Komarudin, Sekretaris Ahmad Sogi, Bendahara  Asep Syahbudin, didukung 27 anggota yang akan bertugas di loket pembayaran online, menangani jasa simpan pinjam, dan kemitraan dengan badan usaha yang berada di Wilayah Kecamatan Tenjolaya.

Dalam kesempaan itu, KNPI Tenjolaya menyambut baik pelantikan Plt Bupati Bogor Nurhayanti menjadi bupati definit pada Senin (16/3/2015). ”Dengan pelantikan itu diharapkan Bupati Nurhayanti mampu membuat perubahan yang lebih baik untuk Kabupaten Bogor khususnya di bidang kepemudaan,” kata Asep. [] Boy

Baca juga  KPTB Gelar Aksi Tolak Mal dan Hotel di Terminal Baranangsiang
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top