Hukum dan Politik

Relawan Menjadi Modal Kuat Pasangan Prabowo – Sandi

BOGOR-KITA.com – Kubu Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga Uno terus mematangkan persiapan menjelang pemilu presiden, dari mulai penguatan relawan hingga saksi-saksi yang nantinya akan berada di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Ketua Badan Pemenangan Daerah (BPD) Koalisi Partai Gerindra Kabupaten Bogor, Suhandi mengatakan, kekuatan pemenangan nomor urut 02 ada di relawan. Relawan-relawan ini perlu diapresiasi, karena mereka bekerja sangat luar biasa dengan apa yang merka punya tanpa harus mencari sponsor ataupun imbalan.

“Untuk itu saya yakin jika pasangan Prabowo-sandi akan menang di Kabupaten Bogor ini, karena relawan yang kita punya sangat luar biasa,” ujar Suhandi di Hotel Bale Arimbi, Cipayung, Kecamatan Megamendung, Kamis (14/3/2019).

Baca juga  Ma’ruf Amin Kunjungi Rumah Kerja Relawan Jokowi – Amin

Bahkan, lanjut dia, relawan ini terkadang kerja tak mengenal waktu. Total tim relawan sendiri ada 150- yang setiap waktu atau setiap jam terus bekerja. Apalagi, sekarang ini sudah mendekati hari pemilihan.

“Satu bulan lagi kita melaksanakan pemilihan, relawan terus bekerja satiap waktunya, tak kenal lelah meski materi, tenaga dan pikiran disumbangkan mereka,” pungkasnya.

Sementara, Ketua OKK Partai Gerindra Kabupaten Bogor, Heri Ristandi mengatakan, kegiatan ini memberikan arahan-arahan dan strategi bagi para saksi. “Arahannya seperti biasa saja, arahan partai kepada para saksi, intinya sih lebih kepenguatan saksi dan relawan,” tandasnya. [] Admin / PKR

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top