Mayat Dalam Plastik di Tanah Sareal Sempat Dikira Sampah
BOGOR-KITA.com, BOGOR – Sesosok mayat dalam plastik ditemukan warga di depan toko bangunan di kampung Jembatan 2, Kelurahan Sukaresmi, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor pada Kamis (25/2/2021).
Mayat berjenis kelamin perempuan itu pertama kali ditemukan oleh karyawan toko bangunan bernama Dedi saat akan membuka toko pada pukul 07.00 WIB.
Menurut Dedi saat dirinya akan membuka gerbang toko, gerbang tersebut tidak bisa dibuka karena ada yang mengganjal.
“Saya kira plastik biasa, pas saya mau angkat kok berat banget, saya lihat kaya sikut, terus saya lapor ke RT setempat,” ujar Dedi.
Ia pun mengira isi dalam plastik tersebut adalah sampah, tapi setelah coba diangkat plastik tersebut berat.
“Saya kira sampah, karena memang selalu ada sampah disitu,” katanya. [] Ricky