Kab. Bogor

Mahasiswi Berprestasi IPB Ambil Bagian dalam Bogor Leaders Talk

arnita
Arnita (paling kiri)

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Setelah Rektor IPB University Prof Arif Satria mengapresiasi gelaran Bogor Leaders Talk 2021, dimana ia mengatakan bahwa ini tanda Bupati Bogor Ade Yasin concern soal regenerasi kepemimpinan. Kini giliran mahasiswinya tertarik mengikuti Bogor Leaders Talk 2021.

Arnita, mahasiswi berprestasi IPB jurusan Manajemen peraih penghargaan IPB Student Entrepreneur PMWKKN-T IPB 2020, ia mengutarakan bahwa dirinya jadi ikut terseret-seret ke dalam event Bogor Leaders Talk 2021 karena event ini keren banget.

“Aku seneng dan mengapresiasi sekali program yang digagas oleh Ibu Ade Yasin Bupati Bogor, karena program ini anak muda banget dan aku juga jadi ikut terseret-seret pengen daftar,” ujar Arnita setelah berdialog di Studio Radio Teman 95,3 FM Cibinong, Kamis (25/3/2021).

Baca juga  Presiden Tetapkan Cuti Bersama Lebaran untuk ASN Hanya 1 Hari

Di saat yang sama, ia memberikan semangatnya kepada anak-anak muda Kabupaten Bogor untuk mendaftar kompetisi Bogor Leaders Talk 2021 dan berpesan agar menjadi versi terbaik dari diri kita sendiri kapanpun dan dimanapun.

“Tidak ada satu orang pun yang tahu apa yang akan terjadi esok hari karena kehidupan ini sungguh di luar nalar dan tidak ada yang bisa memberikan jaminan, Oleh karena itu jadilah versi terbaik dari dirimu kapanpun dan di mana pun kamu berada,” ujar Arnita yang juga pernah menjadi Delegasi Istanbul Youth Summit 2020 di Turki.

Bupati Bogor Ade Yasin mengundang seluruh pemuda Kabupaten Bogor ikut menunjukkan kemampuannya dalam “Bogor Leaders Talk 2021.”

Baca juga  Warga Cogreg Tagih Janji Perbaikan Jalan Rusak Akibat Pembangunan RSUD Parung 

“Halo pemuda Kabupaten Bogor di mana pun berada, jika kamu ingin menyampaikan aspirasi dan turut serta dalam pembangunan Kabupaten Bogor. Ayo ikut serta Bogor Leaders Talk 2021. Tuangkan ide kreatif dan gagasan konstruktif kamu untuk membangun Kabupaten Bogor,” ajak Ade Yasin.

Bogor Leaders Talks 2021 diprakarsai oleh Pemkab Bogor beserta organisasi BEM se-Bogor Raya, Mahasiswa Rantau Bogor, organisasi intra kampus dan organisasi kepemudaan lainnya di Bogor. Kegiatan ini berbentuk lomba orasi pemuda Kabupaten Bogor direkam dalam bentuk video, mengusung tema “Pancakarsa dalam Ide dan Gagasan Kaum Muda”. Lomba ini sudah dimulai, periode pengiriman karyanya diperpanjang sampai tanggal 03 April 2021.

Baca juga  Polsek Cisarua Salurkan Beras 5 Kilogram Ke Setiap Warga Terdampak Pandemi

Pancakarsa adalah program kerja Bupati Bogor Ade Yasin dan Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan.

Pancakarsa terdiri dari lima karsa yakni, Karsa Bogor Cerdas, Karsa Bogor Sehat, Karsa Bogor Membangun, Karsa Bogor Maju dan Karsa Bogor Berkeadaban. [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top