Liga Inggris: Dua Klub Manchester Tertampar, Chelsea Bisa Menyodok Keempat Besar
BOGOR-KITA.com, LONDON – Manchester City dan Manchester United tertampar pada persaingan Liga Primer Inggris pekan 24, Minggu (3/2/2025). Arsenal menghajar Man-City 5-1, sedangkan Crystal Palace mempermalukan MU 2-0 di Stadion Old Trafford.
The Citizens asuhan Pep Guardiola sangat lemah di lini pertahanan. Terbukti, baru saja pertandingan berjalan dua menit, mereka membuat kesalahan yang menjadikan gol pertama dari kaki Martin Odegaard.
Memang sempat Man-City melalukan perbaikan, sehingga bisa menyamakan kedudukan dari sundulan Erling Haaland pada babak kedua. Tapi mereka kemudian lengkah kembali dan dihujani empat gol balasan.
Empat gol tersebut datang dari Thomas Partney, MylesLewis-Skelly, Kai Havertz dan Ethan Nwaneri. Kekalahan ini membuat Man-City tertahan di urutan keempat dengan 41 poin, sedangkan Arsenal merapat selisih enam poin dengan Liverpool sebagai pimpinan klasemen sementara.
Klub kota Manchester lainnya, Manchester United lebih parah lagi. Di kandang sendiri mereka dihujani dua gol dari Jean-Philippe Mateta penyerang Crystal Palace.
Kekalahan ini semakin menyudutkan pelatih Ruben Amorim yang tengah berusaha memperbaiki formasi pemainnya dengan melepaskan beberapa pemain inti, termasuk Marcus Rashford. MU berada di urutan ke-13, Palace ke peringkat 12.
Satu pertandingan tersisa untuk pekan ini, yakni Chelsea menjamu West Ham. Diperkirakan The Blues bisa memenangkan pertandingan ini dan menyodok masuk kembali keempat besar dengan menggeser Manchester City.
Hasil Liga Primer Inggris
Sabtu, 1 Februari 2025
Nottingham Forest 7-0 Brighton
Bournemouth 0-2 Liverpool
Everton 4-0 Leicester City
Ipswich Town 1-2 Southampton
Newcastle 1-2 Fulham
Wolverhampton 2-0 Aston Villa
Minggu, 2 Februari 2025
Brentford 0-2 Tottenham
Manchester United 0-2 Crystal Palace
Arsenal 5-1 Manchester City
Jadwal Liga Primer Inggris
Selasa, 4 Februari 2025
03:00 WIB – Chelsea vs West Ham [] Anto