Kota Bogor

Jabatan Direksi Perumda PPJ Berakhir, Agustian Syach jadi Plt Dirut

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Jabatan direksi Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ) berakhir pada 4 Februari 2024.

Wali Kota Bogor, Bima Arya pun telah memutuskan nasib ketiga direksi Perumda PPJ.

Hasil dari pertimbangan dan penilaiannya, Bima Arya akhirnya menunjuk Badan Pengawas (Bawas) Perumda PPJ Kota Bogor Agustian Syach menjadi Plt Dirut dan memerintahkan Bagian Ekonomi Setda Kota Bogor untuk membuka seleksi direksi Perumda PPJ pada 5 Februari 2024.

“Sudah saya tanda tangani, untuk menunjuk Agustian Syach sebagian Plt Dirut PPJ dengan tugas-tugas yang telah diatur dalam SK itu, sesuai kewenangan dan aturan,” ucap Bima Arya pada Minggu (4/2/2024).

Dalam aturan, kata Bima ketika masa jabatan direksi habis, maka Wali Kota Bogor bisa menunjuk salah satu dari Badan Pengawas (Bawas).

Baca juga  71 Bacaleg di Kota Bogor Tidak Memenuhi Syarat

“Maka saya tunjuk Kasatpol PP Kota Bogor Agustian Syach dengan tugas melanjutkan tahapan-tahapan revitalisasi pasar,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Bima dirinya juga telah memerintahkan bagian ekonomi Setda Kota Bogor untuk membentuk Panitia Seleksi (Pansel) dan membuka pendaftaran direksi Perumda PPJ.

“Sekaligus bagian ekonomi saya perintahkan mulai Senin 5 Februari 2024 membuka open bidding seleksi Direksi Perumda PPJ,” jelasnya.

Bima menyampaikan rasa terima kasih kedap jajaran direksi dan Bawas Perumda PPJ Kota Bogor atas dedikasi selama menjabat. Keputusan tidak melanjutkan Muzakkir dan jajaran, sebut Bima lantaran untuk melakukan regenerasi.

“Saya berterimakasih kepada direksi Perumda PPJ dan Badan Pengawas yang sudah bekerja secara maksimal. Saya memutuskan ini berdasarkan pertimbangan regenerasi dan keberlangsungan,” pungkasnya. [] Ricky

Baca juga  Ridwan Kamil – Bima Arya Kian Mesra, Akan Duet untuk Pilgub Jabar? Ini Kata Pengamat
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top