Kota Bogor

Dinas Pertanian Kota Bogor dan Dandim Panen Raya di Sindang Barang

BOGOR-KITA.com – Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Holtikultura, Dinas Pertanian Kota Bogor, Wawan Darmawan bersama Camat Bogor, Barat Irwan Gumelar, perwakilan Dandim 0606 Kota Bogor Suharja, Lurah Sindang Barang, Eli Mulyani melakukan Panen Raya di Sindang Barang Kecamatan Bogor Barat, Rabu (16/12/2015).

Panen Raya di atas lahan 5 hektar ini menurut Wawan merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kota Bogor dengan Kodim 0606 dalam rangka mempercepat pelaksanaan pembangunan pertanian. Baik untuk mengawal percepatan tanam maupun perbaikan infrastruktur dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan nasional untuk mendukung ketahanan nasional.

Pemerintah Pusat, Provinsi dan Daerah telah melakukan berbagai upaya untuk mendukung swasembada pangan melalui program-program yang sudah diberikan kepada petani dan kelompok tani di Kota Bogor. Termasuk Kelompok Tani Dewasa Mekar Tani Kelurahan Sindang Barang Kecamatan Bogor Barat.

Baca juga  Disbudparekraf: Bahasa Sunda hHarus Betul-betul Dilestarikan

“Program-program yang sudah kami lakukan di KTD Mekar Tani antara lain perbaikan irigasi seluas 20 Ha meliputi areal tanaman padi dan palawija. Kami juga memberikan benih dan pupuk serta traktor tangan dan mesin pompa air sebanyak 1 unit,” beber Wawan. “Dengan bantuan tersebut diharapkan kelompok tani Mekar Tani dapat meningkatkan
produksi dan produktivitas hasil pertanian,” lanjutnya.

Menurut Ketua Kelompok Tani Dewasa Mekar Tani H. Inta Suminta, lahan
yang ditanami padi luasnya sekitar 5 hektar dengan varietas jenis padi yang ditanam Ciherang dan IR 64 dengan masa tanam 100 hari. Setiap hektar bisa menghasilkan 8,4 ton padi. “Alhamdulillah kami mendapat bantuan dari Pemerintah Kota Bogor berupa pupuk urea dan toska masing-masing 50 kg dan benih 25 Kg,” papar Inta. [] Admin

Baca juga  Tirta Pakuan Gercep Perbaiki Kebocoran Pipa di Cimahpar
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top