Kab. Bogor

Achmad Ru’yat Harap Pj Gubernur Bey Machmudin Perjuangkan Pemekaran Kabupaten Bogor

Achmad Ru'yat

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Achmad Ru’yat mengucapkan selamat bertugas kepada Bey Machmudin yang hari ini dilantik Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat menggantikan Ridwan Kamil.

Achmad Ru’yat yang merupakan politisi senior Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berharap Bey Machmudin bisa memperjuangkan pemekaran Kabupaten Bogor Barat dan Kabupaten Bogor Timur.

“Saya menyampaikan ahlan wa sahlan selamat bertugas kepada bapak Bey Machmudin yang hari ini dilantik menjadi penjabat Gubernur Jawa Barat dimana (masa jabatan –red) Pak Ridwan Kamil berakhir tanggal 5 September 2023 hari ini. Semoga dapat berkolaborasi membangun Jawa Barat yang lebih baik lebih sejahtera bermitra dengan DPRD dan bermitra dengan seluruh rakyat Jawa Barat,” ujar Achmad Ru’yat kepada Bogor-Kita.com, Selasa (5/9/2023).

Baca juga  HADIST Tegaskan Panca Karsa Bukan Janji Belaka

Achmad Ru’yat berharap Bey Machmudin yang sebelumnya menjabat Deputi Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden bisa memperjuangkan pemekaran Bogor Barat dan Bogor Timur. Hal ini, menurut Ru’yat, karena pentingnya pemerataan pembangunan di wilayah Kabupaten Bogor.

“Tentu kami berharap kepada Pj Gubernur Jawa Barat Pak Bey Machmudin mudah mudah sehat dalam tugas dan bisa terus membangun Jawa Barat lebih maju lebih sejahtera khususnya pemerataan pembangunan seluruh Jawa Barat dan khusus lagi di Kabupaten Bogor,” ujar Mantan Wakil Wali Kota Bogor.

Achmad Ru’yat menyatakan Kabupaten Bogor dengan jumlah penduduk hampir 6 juta memerlukan pemerataan pembangunan. Baik di wilayah barat dengan rencana Pemekaran Bogor Barat maupun di Bogor Timur.

Baca juga  KPU Perkuat Sinergi dengan Pemkab Bogor 

Ru’yat menaruh harapan besar kepada Bey Machmudin soal pemekaran wilayah. Hal ini tak lepas dari Bey Machmudin yang dianggap dekat dengan Presiden Joko Widodo.

“Karena pak Bey Machmudin tentu yang sebelumnya Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden sangat dekat dengan bapak presiden. Maka mohon pemekaran khususnya Bogor Barat dan Bogor Timur untuk mendapatkan perhatian sehingga beban Kabupaten Bogor dengan APBD Rp9 triliun dapat diringankan dengan adanya prolegnas pembahasan legislasi nasional pemekaran dalam bentuk RUU daerah calon otonomi baru Bogor Barat dan Bogor Timur,” ujar Ru’yat. [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top