Kab. Bogor

Punya Kualitas, Dua Pemain Persikabo 1973 Krisna dan Samsul Dipanggil ke Timnas U-17

Pelatih Persikabo

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Kabar gembira menghampiri tim Persikabo 1973, dua pemain mudanya – Krisna Jhon dan Samsul Rifai dipanggil ke pelatnas Timnas U-17. Kedua pemain muda tersebut di mata pelatih Aji Santoso, memiliki kualitas bagus.

Bima Sakti sebagai pelatih Timnas U-17 tampaknya belum puas dengan 28 pemain yang ada dalam pelatnas U-17. Ini tergambar setelah Timnas Indonesia U-17 ditekuk Timnas Korsel 0-1 pada pertandingan persahabatan pekan lalu di Cikarang.

Untuk menambal kekurangan, Bima Sakti memanggil dua pemain muda Persikabo 1973, Krisna Jhon yang berposisi sebagai striker dan Samsul Rifai sebagai pemain gelandang.

Sebagai pelatih Persikabo 1973, Aji Santoso menyambut gembira pemanggilan ini. “Kita harus support ya, bagaimana pun Samsul Rifai dan Krisna Jhon ini merupakan aset pemain muda Persikabo yang harus kita dukung untuk ke depannya supaya bisa lebih maju. Apalagi, saya sebagai pelatih selama ini memang sangat exiting dengan para pemain-pemain muda,” ungkap Aji Santoso, Minggu (10/9/2023).

Baca juga  Selasa Pagi, Jokowi Kunjungi Desa Harkat Jaya Kabupaten Bogor

Aji berharap, pemain-pemain muda ini bisa berkembang, nantinya bisa menjadi bagian tim inti dari Persikabo 1973. “Tentunya butuh proses panjang untuk bisa masuk tim inti,” tambah Aji.

Aji mengungkapkan, paling tidak pemanggilan ini menunjukkan bahwa dua pemain ini memiliki kualitas dan layak diberi kesempatan. “Mudah-mudahan mereka di pelatnas bisa menikmati situasi persaingan dan bisa menunjukkan kemampuan mereka yang maksimal,” kata Aji.

Aji pun memberi pesan kepada dua asuhannya. “Pesan saya, saya sampaikan bahwa sepakbola ini adalah hidup mereka, jangan pernah bermain-main, jaga sebaik mungkin karena ini dapat menentukan masa depan karier mereka,” tutur Aji.

Jika masuk ke dalam tim inti Timnas U-17, Krisna dan Samsul akan ikut pelatnas ke Jerman pada pekan awal November 2023 nanti. Piala Dunia U-17 akan digelar di Indonesia pada 10 November – 2 Desember 2023. [] Anto

Baca juga  Sejumlah Mobil di Rancabungur Dirusak, Diduga Salah Sasaran
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top