Kab. Bogor

Program Samisade Tahap Dua Selesai, Warga Palasari Nikmati Jalan Mulus

BOGOR-KITA.com, CIJERUK – Warga Desa Palasari kini menikmati jalan mulus. Melalui anggaran Satu Desa Satu Miliar (Samisade), Pemerintah Desa Palasari merampungkan pembangunan jalan di Kampung Gebluk RT 01 RW 01. Jalan desa sepanjang 1.125 meter di-hotmix melalui penganggaran dua tahap senilai Rp 300 juta.

Kepala Desa Palasari, Aip Syarifuddin mengatakan, pembangunan jalan yang didanai Progam Samisade selesai dikerjakan menghubungkan jalan di Kampung Geblug RT 01 RW 01.

Tahap pertama, kata dia, pemerintah desa mulai mengerjakan 445 meter jalan. Selanjutnya, pada tahap dua 680 meter jalan di kembali di-hotmix.

“Alhamdulilah pengerjaan jalan program Samisade sudah selesai dikerjakan,” ujar Aip kepada wartawan, Senin (11/10/2021).

Baca juga  PHRI Kabupaten Bogor Tidak Bawa Mie Instan ke Cianjur, Bawa Sembako dan Lain lain

Saat ini, masyarakat Desa Palasari khususnya warga Kampung Geblug sudah bisa menikmati jalan tersebut dengan lebar 2,7 meter.

Ia mengungkapkan, Pemerintah Desa Palasari pada Samisade tahun pertama ini hanya mendapatkan anggaran sejumlah kurang lebih Rp300 juta.

“Mungkin tahun depan kita akan maksimalkan di perencanaan, sehingga anggaran sesuai judul program Satu Miliar Satu Desa,” bebernya.

Meski demikian, masih ada sekitar 5 kilometer jalan desa yang masih rusak.

“Ada masih 5 kilometer lagi jalan desa dalam keadaan rusak,” ucapnya.

Ia berharap, di masa kepemimpinannya kedepan tidak ada lagi jalan rusak di desanya.

“Kita akan padukan anggaran Samisade dan DD untuk menyelesaikan kerusakan jalan di desa ini,” tandasnya. [] Danu

Baca juga  Rp228 Miliar Samisade Tahap 1 Dicairkan, Tahap Kedua Rp22,7 Miliar
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top