Kota Bogor

Pabrik Fiber Glass di Bogor Hangus Terbakar, Kerugian Ratusan Juta 

BOGOR-KITA.com, BOGOR – CV Wina, pabrik fiber glass yang berlokasi di Muara RT 01 RW 01, Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Bogor Timur hangus terbakar.

Kebakaran itu terjadi pada pukul 08.50 yang diakibatkan ada yang membakar sampah di sekitar pabrik fiber glass tersebut.

“Penyebab kebakaran diduga seorang
membakar sampah lalu menyambar ke bahan fiber glass,” ungkap Kabid Damkar Kota Bogor, Muhammad Ade Nugraha, Sabtu (27/3/2021).

Selain menghanguskan seluruh gedung pabrik, lanjut Ade kebakaran ini juga menghabiskan bahan baku fiber glass dan satu unit mobil fuso.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu,” katanya.

Setelah mendapat laporan, tim Damkar Kota Bogor langsung mengerahkan 4 unit mobil Damkar Kota Bogor dan 4 unit dari Kabupaten Bogor.

Baca juga  Saung Bambu Milik Pontren Warosatul Mustofa Di Desa Kertajaya Terbakar

“Dalam kejadian itu, ditaksir pabrik fiber glass mengalami kerugian ratusan juta rupiah,” tutupnya. [] Ricky

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top