Kota Bogor

DLLAJ Turunkan 50 Petugas Setiap Hari Lancarkan Lalulintas Ciawi, Tajur, Warung Jambu

Empar Suparta

BOGOR-KITA.com – Lalulintas di ruas Jalan Raya Ciawi, Tajur sampai Warung Jambu dikenal sebagai daerah padat lalulintas. Guna melancarkan arus lalin, DLLAJ menurunkan sebanyak 50 petugas gabungan setiap hari.

“Ini untuk mengurangi kemacetan, sekaligus mengantisipasi arus lalulintas jelang Ramadhan,” kata  Kepala Seksi (Kasi) Keselamatan dan Ketertiban (Kestib) DLLAJ Empar Suparta di Bogor, Kamis (4/6/2015).

Empar mengatakan, kemacetan seperti itu memang kerap terjadi di kawasan Tajur, terutama di pagi hari, menjelang siang, sore, dan saat akhir pekan atau liburan. “Mungkin karena volume kendaraan yang terlalu banyak, tapi kemungkinan juga karena parkir sembarangan, secepatnya akan kita pelajari," ucap Empar.

Empar menegaskan, pihaknya tidak akan segan-segan menindak dengan melakukan penggembokan setiap roda empat apabila kedapatan parkir di sembarang tempat dengan tidak mengindahkan rambu-rambu lalulintas. [] Yuda

Baca juga  Operasi Zebra Polres Bogor Jaring 8.918 Pelanggar
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top