Kab. Bogor

Cari Bibit Pesepakbola Usia Muda, Warga Parung Gelar Piala K4KP

BOGOR-KITA.com, PARUNG – Bibit pemain sepakbola andal dan penuh talenta, bisa datang dari mana saja. Termasuk bisa muncul dari pelosok desa sekalipun. Menyadari hal tersebut, gabungan organisasi peduli olahraga di Kecamatan Parung menggelar turnamen sepak bola usia 19 tahun khusus untuk warga kecamatan tersebut.

Kejuaraan sepak bola usia 19 (U-19) ini diberi nama Turnamen Piala K4KP atau Piala Kepala Desa, Komite Olahraga Kecamatan (KOK), Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) dan Karang Taruna (Katar) Kecamatan Parung.

“Jadi tujuan dari giat turnamen sepak bola Piala K4KP U-19 ini, selain sebagai ajang silaturahmi pemerintahan dan OKP sekaligus juga merupakan sati bentuk kepedulian dan kecintaan warga Parung terhadap olahraga, terutama sepakbola,” papar Udin Syamsuddin, selaku inisiator kegiatan dan Ketua Paguyuban Kepala Desa (Kades) se-Kecamatan Parung, Minggu (27/3/2022).

Baca juga  Launching Samisade, Camat Parung: Gunakan Secara Tepat dan Libatkan Masyarakat

Kades Warujaya ini juga menambahkan, turnamen sepakbola U-19 Piala K4KP juga untuk memotivasi pemuda yang punya bakat di sepakbola sesuai usia yang sudah ditentukan, sekaligus ajang seleksi pemain yang akan dikirimkan ke Kejuaraan Piala Bupati Bogor U-19.

“Kegiatan Piala K4KP ini akan kami gelar setiap tahun dan pihak panitia telah juga menyiapkan piala bergilir dan uang untuk pembinaan bagi para tim juara,” pungkas Oqiel, sapaan akrabnya.

Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Kecamatan (KOK) Parung, Ahmad Jayadi menuturkan, kejuaraan sepakbola Piala K4KP akan digelar di Lapangan Tunggal, Desa Waru, Kecamatan Parung. Giat pembukaan turnamen akan dilaksanakan pada Minggu (27/3/2022).

“Turnamen akan diikuti oleh beberapa tim, kolaborasi pemain inti dan pemain tambahan yang dibatasi. Giat ini juga bertujuan untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat, khususnya sepakbola,” ucap Jaya. [] Fahry

Baca juga  Update Corona Kabupaten Bogor: Sembuh Tambah 2, ODP dan PDP Berkurang 75 Orang
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top