Kota Bogor

Bima : Seberapa Sering Kita Luangkan Waktu Untuk Anak?

BOGOR-KITA.com – Anak dan remaja saat ini hidup di era dengan jutaan impian, jutaan kesempatan, jutaan peluang dan harapan. Namun disisi lain mereka hidup dengan jutaan godaan, tantangan, dan rintangan. Jika mereka tidak pandai memilah antara harapan dan godaan, mereka akan menuju masa depan yang suram. Demikian beber Walikota Bogor Bima Arya saat membuka Seminar Angel’s Counseling dan Consultation (ACC) di Paseban Sri Baduga Balaikota Bogor, Sabtu (15/10/2016).
“Maraknya penggunaan smartphone di kalangan anak dan remaja bagai dua sisi pisau. Satu sisi memberi manfaat dan sisi lain memberikan mudharat,” ujar Bima. Kondisi ini, lanjutnya, jika tidak diawasi akan berakibat pada tumbuhnya generasi yang tidak bisa membedakan antara realita dan khayalan. “Jadi kita harus betul-betul berikhtiar bersama, bagaimana memagari anak-anak kita sedini mungkin,” tegasnya.
Selain itu, menurut Bima, dibutuhkan pendekatan-pendekatan khusus dari para orang tua agar anak benar-benar tumbuh secara seimbang. “Bagi para orang tua, kita tidak bisa melarang dan menjauhan anak kita dari hal-hal kekinian ketika kita sendiri menjadi yang “terkini”. Pertanyaannya, seberapa bisa kita meluangkan waktu untuk anak kita. Disitu kita bisa bangun komunikasi antara anak dan orang tua,” pungkasnya. [] Admin

Baca juga  Pramuka Wadah Kreativitas Generasi Milenial
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top