Uncategorized

Ribuan Warga Tumpah Ke Tugu Kujang di Malam Tahun Baru

BOGOR-KITA.com – Ribuan warga dari berbagai wilayah Bogor, Sabtu (31/12/2016) malam, menyerbu kawasan Tepas Salapan Lawang Dasakreta di Kawasan Tugu Kujang. Selain bermaksud merayakan malam pergantian tahun baru, mereka juga ingin menyaksikan beragam hiburan yang disuguhkan serta launching bus wisata Uncal milik Pemerintah Kota Bogor.

Sejak sekitar pukul 20.00 WIB, warga mulai berdatangan. Tua-muda, pria wanita, tumpah ruah di lokasi. Ada yang mengendarai sepeda motor, mobil, bahkan tak sedikit juga yang rela harus berdesakan menumpang angkot. Meski kondisi arus lalu lintas padat, namun tidak menyurutkan niat mereka untuk bisa tiba di Kawasan Tugu Kujang.

Panca misalnya. Warga asal Cipaku, Bogor Selatan ini sudah tiba di lokasi sejak pukul 20.00 WIB kendati rangkaian acara baru akan dimulai pada pukul 22.00 WIB. Ia mengaku mendapatkan informasi launching bus wisata, dari media sosial dan ingin menyaksikan langsung wujud bus tersebut. “Penasaran ingin tahu seperti apa bus wisatanya. Dari gambar yang disebar di media sosial sih bagus bentuknya, unik. Ya, sekalian merayakan tahun baru di sini,” ungkapnya.

Baca juga  FIFGROUP Beri Penghargaan Kepada 18 Mahasiswa Terbaik Indonesia

Hal senada diungkapkan Lastri, warga lainnya. Menurutnya, perayaan malam tahun kali ini sangat berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Selain launching bus wisata, juga ada penampilan live music yang dibawakan Pemuda 31. “Lebih ramai, lebih seru yang sekarang mah. Makanya ini bela-belain datang bersama keluarga pengen tahu kayak gimana nanti puncak acaranya. Tapi yakin sih bakalan rame, kerenlah,” ujarnya antusias. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top