Kab. Bogor

Rapat dengan Mendagri, Ade Yasin Siap Gelar Pilkades dengan Protokol Kesehatan

Bupati Bogor Ade Yasin saat menghadiri Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah dalam Rangka Persiapan Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahun 2020 melalui aplikasi zoom meeting dari ruang VIP A Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (10/12/2020).

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Bupati Bogor Ade Yasin menyampaikan kesiapannya dalam pelaksanaan pilkades dengan berkoordinasi aktif dengan Forkopimda, dan telah meminta pada panitia pilkades untuk menjalankan tugasnya secara profesional, tetap memperhatikan protokol kesehatan dan antisipasi cuaca ekstrim di musim penghujan ini.

Hal ini dikemukakan Ade Yasin saat menghadiri Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah dalam Rangka Persiapan Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahun 2020 melalui aplikasi zoom meeting dari ruang VIP A Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (10/12/2020).

Rakor tersebut bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pemantauan atas kesiapan pemerintah daerah menghadapi pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak di tingkat pemerintah kabupaten, sekaligus memastikan adanya penguatan peran panitia kabupaten dengan melibatkan unsur Forkopimda dan Satgas Penanganan Covid-19.

Baca juga  Hadiri Muscab PKB, Bupati Bogor Ajak Beri Penguatan Terwujudnya Pancakarsa

Dalam rapat itu Mendagri Tito Karnavian meminta kepala daerah, khususnya bupati/walikota, untuk menyiapkan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahun 2020.

“Tolong rekan-rekan kepala daerah tingkat II, yang sesuai UU menjadi titik sentral pelaksanaan pilkades, agar benar-benar mempersiapkan semua langkah-langkah, baik pada tahapan perencanaan, penyiapan, materi, anggaran, regulasi, dan lain-lain,” kata Tito.

Mendagri menjelaskan, peran kepala daerah menjadi sangat sentral dalam pelaksanaan pilkades karena pilkades lebih mengutamakan peranan bupati dalam mengarahkan panitia pilkades. Beda dengan pilkada di mana ada lembaga penyelenggara pemilu seperti KPU/Bawaslu.

Dalam kesempatan terpisah Ade Yasin menyampaikan bahwa pelaksanaan pilkades di Kabupaten Bogor akan dilaksanakan tanggal 20 Desember 2020 bulan Desember 2020 di 88 desa, tersebar di 34 kecamatan melibatkan 740 ribu pemilih.

Baca juga  Minyak Goreng Mahal, Disperdagin Depok Belum Berencana Gelar Operasi Pasar

Terkait anggaran, Ade Yasin mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bogor telah menganggarkan dalam APBD sebesar Rp15 miliar. Ade Yasin berharap dengan anggaran besar ini pelaksanaan pemilihan kepala desa berjalan dengan lancar dan sukses. [] Hari/Diskominfo KabupatenBogor

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top