Kota Bogor

Pendaftaran BLT Rp2,4 Juta untuk UMKM Kota Bogor Ditutup 16 November

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Dinas Koperasi dan UMKM (Diskop UMKM) Kota Bogor menetapkan batas terakhir pendaftaran Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) senilai Rp2,4 juta dari Kementerian Koperasi dan UKM sampai 16 November 2020. Para pelaku UMKM Kota Bogor dipersilakan mendaftar bantuan berbentuk hibah ini sampai tanggal tersebut.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bogor, Samson Purba kepada BOGOR-KITA.com, saat ditemui di kantornya, di Jalan Dadali, Tanah Sareal, Kota Bogor, Selasa (3/11/2020).

Samson mengemukakan, sebenarnya batas pendaftaran BPUM sebesar Rp2,4 juta tersebut sampai 22 November 2020, namun karena banyaknya berkas yang harus di-input dan harus diajukan ke Kemenkop UKM maka pihaknya menbatasi pendaftaran sampai 16 November 2020.

Baca juga  Kejutan! Milan Permalukan Madrid, Man-City Ditekuk Bakal Pelatih MU dan Liverpool Luar Biasa

“Karena cukup banyak data yang masuk dan harus di-input oleh pihak kami, makanya kita batasi sampai 16 November, jadi ada waktu sampai 22 November untuk meng-input data dan dikirimkan langsung ke kementerian,” ucap Samson menambahkan.

Samson mengaku data yang sudah dikirim ke Kemenkop UMKM sampai tanggal 16 Oktober 2020 kurang lebih sekitar 46 ribu UMKM.

“Data yang sudah kami input dan dikirimkan ke kementerian per tanggal 16 Oktober saja sudah sekitar 46 ribuan, perkiraan kami sampai nanti batas akhir ada 50 ribuan data yang harus ter-input dan dikirim ke kementerian,” ungkapnya. [] Ricky

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top