Kab. Bogor

Nurhayanti Minta PMI Siaga

Nurhayanti buka Muskab PMI Kabupaten  

BOGOR-KITA.com –  Bupati Bogor Nurhayanti meminta Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bogor untuk selalu siaga dalam kondisi apa pun, karena hampir 23 kecamatan dari 40 kecamatan yang di Kabupaten Bogor adalah daerah rawan bencana seperti banjir dan tanah longsor. 

Hal ini dikmeukakan Bupati Nurhayanti saat membuka Musyawarah Kabupaten (Muskab) PMI ke-XI Tahun 2015, di Ruang Serbaguna I, Gedung Sekretariat Daerah, Cibinong, Rabu (20/5/2015). 
Muskab dihadiri seluruh pengurus cabang dari 40 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bogor.

Bupati juga meminta pengurus PMI bersinergi secara  kuat dengan organisasi perangkat daerah (OPD) agar dengan demikian PMI bisa menjadi garda terdepan saat terjadi bencana.

Baca juga  PT MAU Bangun Perumahan di Lahan Seluas 165 Hektare di Tenjo

Nurhayanti yang juga Ketua PMI Kabupaten Bogor ingin agar para pengusaha dapat turut serta dalam kesiapsiagaan bencana, agar dalam penanganannya tidak hanya mengandalkan pemerintah daerah saja, karena peran pengusaha dibutuhkan, agar saat terjadi bencana, dapat ditangani dengan cepat. 

"Saya meminta kepada Sekretaris Daerah untuk mengajak para pengusaha di Kabupaten Bogor mengeluarkan dana CSR.  “Jangan hanya mencari untung,” tambahnya 

Pada bagian lain Nurhayanti mengharapkan Muskab PMI juga ini memikirkan persoalan persoalan ke depan dan program rancangan kerja yang baik serta memilih pengurus yang dapat diandalkan demi kemajuan PMI dan mewujudkan visi dan misi Kabupaten Bogor. 

"Saya mengharapkan agar Muskab ini benar benar dimanfaatkan secara optimal untuk membahas berbagai problem kerja organisasi serta mengkaji berbagai peluang pengembangan PMI sebagai organisasi kemanusian yang memiliki visi, berkarakter, profesional,mandiri dan dicintai masyarakat,” kata Nurhayanti.

Baca juga  Kejuaraan Taekwondo Piala Bupati Bogor Diikuti 260 Atlet

Sementara itu, Sekretaris PMI Kabupaten Bogor, Makmur Rozak mengatakan Muskab PMI ke XI selain membahas laporan pertanggungjawaban pengurus 2010-2015, juga membuat rancangan program kerja tahun 2015-2020 serta pemilihan Ketua PMI Kabupaten Bogor masa bhakti 2015-2020. 

Hadir dalam acara tersebut Muspida Kabupaten Bogor, Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, dan para pengurus PMI dari seluruh kecamatan. [] Admin 

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top