Kota Bogor

Junior Chamber International Siap Gelar Kompetensi Debat Tentang Kepemimpinan Anak Muda

BOGOR-KITA.com – Organisasi Kepemimpinan Junior Chamber International (JCI) Kota Bogor mendukung program Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor terutama dalam hal kepemimpinan anak muda. Hal ini dikemukakan Local President JCI Kota Bogor Istia Sofyaniya dalam pertemuan dengan Walikota Bogor Bima Arya di ruang tamu Walikota, Senin (28/3/2016).
Merespon hal tersebut Walikota Bogor memberikan tawaran kepada JCI Kota Bogor untuk membuat sebuah kompetensi debat bagi siswa SMA se-Kota Bogor.
Walikota Bogor Bima Arya mengatakan, JCI Kota Bogor bisa membantu program prioritas Pemkot Bogor sesuai dengan kemampuannya. Dikarenakan JCI Kota Bogor bergerak pada organisasi kepemimpinan maka Bima meminta JCI untuk merumuskan sebuah kegiatan pemberdayaan generasi muda tentang pembangunan karakter (character building) dan kemahiran berbicara di depan umum (public speaking).
“Temanya mengenai isu konkret terkait persoalan yang menyangkut masa depan generasi muda. Saya akan menunggu pengajuan gagasannya dari JCI kemudian akan dikordinasikan dengan dinas terkait,” ujar Bima.
Local President JCI Kota Bogor Istia Sofyaniya mengatakan, JCI Kota Bogor sengaja beraudiensi untuk memperkenalkan kepengurusan JCI yang baru sekaligus ingin bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor. JCI merupakan organisasi yang fokus kepada kepemimpinan, pembangunan karakter, dan public speaking. “Dari hasil audiensi, kami diminta membuat program bagi siswa SMA yakni simulasi persidangan seperti debat pada sidang-sidang internasional,” tutur Istia.
Istia menambahkan, simulasi persidangan nanti membahas isu tentang kesehatan, kearifan lokal, dan lainnya. Simulasi ini akan dilombakan kepada siswa kelas XII SMA yang sidangnya akan dinilai Walikota Bogor. Peserta akan dibatasi dengan kriteria harus mempunyai kemampuan public speaking karena persidangan ini bersifat seperti debat. Penilaian dilihat dari mulai ketertiban sidang, gesture, cara bicara hingga cara berpakaian. “Diharapkan anak muda Kota Bogor bisa menguasi kemampuan dalam public speaking dan mempunyai wawasan yang luas,” pungkas Istia. [] Admin

Baca juga  Covid-19 Kota Bogor 20 Juni 2021: Positif 193, Sembuh 60, Kasus Aktif 1.414
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top