Regional

Ini Cara Pemerintah Desa Tenjojaya Bangun Sikap Wirausaha para Pemuda

BOGOR-KITA.com –  Untuk membangun sikap wirausaha, Desa Tenjojaya mengadakan pelatihan keterampilan kerja las karbit/listrik yang diikuti oleh 15 peserta pemuda perwakilan dari 3 kedusunan di Desa Tenjojaya. Bertempat di kantor Desa Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi pelatihan ini akan dilaksanakan dari tanggal 17-23 Desember 2018. Panitia mengundang instruktur dari UPTD BLK Disnakertrans Kabupaten Sukabumi.

Ketua panitia, Badra Yudha Irawan menerangkan kegiatan pelatihan keterampilan kerja las karbit/listrik tersebut bertujuan untuk memotivasi dan membangun sikap wirausaha pemuda produktif di Desa Tenjojaya.

“Selain itu juga untuk melatih keterampilan dalam usaha pengelasan serta menumbuhkan dan mengembangkan motivasi kerja/berprestasi dalam rangka meningkatkan produktivitas sumberdaya manusia yang ada di Desa Tenjojaya,” ungkap Badra kepada BOGOR-KITA.com, di sela-sela kegiatan, Senin (17/12/2018).

Baca juga  Caleg PKB Ajak Grab Sukabumi Kembangkan Ekonomi Kerakyatan

Jamaludin Azis Kepala Desa Tenjojaya dalam sambutannya mengatakan kegiatan pelatihan kerja oleh desa Tenjojaya  ini sebagai upaya untuk mengembangkan ekonomi kreatif di Desa Tenjojaya. Selain itu , lanjut Jamal, juga sebagai  modal dasar bagi para warga masyarakat desa terutama bagi para pemuda yang tidak memiliki keahlian dan tidak mempunyai pekerjaan.

Pelatihan kerja ini juga dilaksanakan untuk mendorong dan sebagai spirit bagi para pemuda untuk berwirausaha sendiri, dan juga sebagai bahan keterampilan untuk mempersiapkan diri dalam rangka memasuki dunia kerja, yang di kemudian hari diharapkan mendapatkan penghasilan dari keterampilan yang dimiliki.

Peserta pelatihan keterampilan kerja ini juga nanti akan mendapatkan Surat Keterangan yang ditanda tangani oleh pihak Pemerintah Desa Tenjojaya (kepala desa) dan UPTD BLK Disnakertrans Kabupaten Sukabumi. [] Dede Heri

Baca juga  IPP Jabar Menurun, DPRD Meminta Disdik Siapkan Solusi Minimal 10 Besar
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top