Kab. Bogor

Ade Yasin ke Sukajaya, Bawa Bantuan, Pimpin Trauma Healing

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Bupati Bogor Ade Yasin memimpin kegiatan trauma healing bagi korban bencana banjir dan tanah longsor di Kecamatan Sukajaya, Sabtu (11/1/2020).

Informasi yang dihimpun BOGOR-KITA.com, Bupati Bogor akan memimpin kegiatan trauma healing di Desa Urug dan Desa Kiara Pandak.

“Tujuan pertama lokasi Desa Urug, posko pengungsian ada di belakang Kantor Desa Urug. Pelaksanaan trauma healing bisa dilakukan di area lapangan pengungsian,” kata Plt Kadiskominfo Kardenal.

Kardenal melanjutkan tujuan kedua di Desa Kiara Pandak tidak jauh dari Desa Urug. Lokasi pengungsian juga di area Kantor Desa Kiara Pandak.

Lokasi ini bisa juga di lakukan trauma healing.

Rombongan Bupati Bogor berangkat dari Pendopo Bupati Cibinong, pukul 08.45 WIB.

Baca juga  Camat Rumpin Saksikan Pengibaran Kain Merah Putih Raksasa di Puncak Munara

Rombongan terlihat membawa bantuan logistik.

Nampak ikut dalam rombongan Kadisdukcapil Otje Subagja, Kadisdagin Nuradi, Plt Kadiskominfo Kardenal.

Hingga berita ini ditayangkan rombongan masih di perjalanan menuju Desa Urug. [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top