BOGOR-KITA.com, RUMPIN – Pemerintah Kecamatan Rumpin bersama jajaran Muspika dan Puskesmas serta Pemdes se-Kecamatan Rumpin, mengikuti kegiatan kegiatan sosialisasi dan peningkatan kewaspadaan terhadap risiko penularan infeksi corona virus disease (covid 19) di aula kantor kecamatan tersebut, Rabu (18/3/2020).
Acara dipimpin langsung Camat Rumpin Rusliandi didampingi oleh Kapolsek Rumpin Kompol Asep Supriadi serta tiga Kepala Puskesmas yaitu Puskesmas Gobang, Rumpin dan Cicangkal.
Kegiatan tersebut tampak dihadiri sejumlah perwakilan diantaranya Koordinator Pendidikan Tingkat Keamatan, para Kepala Sekolah SMP/Sederajat, SMA/Sederajat serta para Kades se-Kecamatan Rumpin.
Camat Rumpin Rusliandi menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan tersebut adalah sosialisasi terkait berbagai informasi tentang pengenalan dan penyebaran virus Corona yang disampaikan oleh para Kepala Puskesmas. Selain itu, sambungnya, disosialisasikan pula tentang bagaimana cara dan upaya pencegahan serta antisipasinya. “Tujuan dan harapannya, agar semua pihak di Kecamatan Rumpin termasuk para Kepala Desa dapat mensosialisasikan kembali ke warganya masing – masing,” pungkas Rusliandi.
Sementara Kapolsek Rumpin Kompol Asep Supriadi dalam sambutannya menyampaikan himbauan agar semua pihak jangan menimbulkan kepanikan terkait ditengah masyarakat terkait informasi tentang virus corona. “Bilamana ada masyarakat yang sakit, segera komunikasikan dengan pihak puskesmas. Perbanyakolah raga, atur pola makan serta jaga kebersihan diri, rumah dan lingkungan,” imbaunya.[] Fahry