Kab. Bogor

Bupati Nurhayanti Pimpin Rapat Pengawasan Daerah

BOGOR-KITA.com – Guna menciptakan manajemen pemerintah yang profesional, transparan, akuntabel serta terbebas dari berbagai praktek penyimpangan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar Rapat Pengawasan Daerah (Larwasda) Kabupaten Bogor tahun 2016. Rabu (28/12/2016).

Dalam kesempatan itu, Bupati Bogor Nurhayanti mengemukakan, sistem pengawasan yang baik sangat diperlukan sebagai dasar terlaksananya peran dan fungsi yang sesuai dengan rencana pembangunan. Untuk itu peran lembaga pengawasan internal di lingkup Pemkab Bogor perlu ditingkatkan guna mengontrol penyelenggaraan pemerintahan khususnya pengawasan manajemen keuangan dan pengendalian anggaran.

“Pengawasan ini sangat diperlukan untuk meningkatkan kinerja organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemkab Bogor yang berdampak pada optimalisasi penggunaan anggaran dan kualitas kinerja OPD, terutama mengawal kinerja OPD mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan kegiatan,” kata Nurhayanti.

Baca juga  Usai Cuti Pilkada, Bima Arya Pimpin Operasi Cipta Kondisi

Nurhayanti mengemukakan pula, pengawalan yang menjadi tanggung jawab pengawas mulai dari peraturan mengenai rRevieu dokumen RPJMD, renstra OPD, RKA, Laporan Kinerja Pemerintah Daerah (LAKIP), termasuk mengawal reformasi birokrasi melalui kegiatan Penilaian Mandiri Pelaksanaan Repormasi Birokrasi, Pengendalian Gratifikasi yang sejalan dengan program Pemerintah dalam upaya pemberantasan korupsi dan lainnya.

“Untuk itu, setiap OPD di lingkup Pemkab Bogor diharapkan selalu berkordinasi lebih transparan dan profesional untuk mewujudkan perbaikan kualitas kinerja dan optimalisasi anggaran untuk mencegah terjadinya penyimpangan pengelolaan anggaran,” tegasnya.

Terkait Program Sapu Bersih Pungutan Liar (saber pungli) pihaknya juga mengintruksikan agar senantiasa dilakukan peningkatkan pembinaan dan pengawasan, khususnya terhadap aspek-aspek penyelengaraan pemerintah yang memiliki resiko terjadinya pungli serta melakukan upaya untuk meningkatkan integritas ASN di lingkup Pemkab Bogor.

Baca juga  Bupati Nurhayanti Janji Percepat Pembangunan Jalan Lingkar Dramaga

“Saya berharap besar terhadap inspektorat selaku aparat pengawas intern pemerintah untuk melakukan pengawasan dengan seoptimal mungkin, serta memberikan konsultasi pada tata kelola, manajemen risiko dan pengendalian internal,” tukasnya. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top