Kota Bogor

31 Kontak Erat Anggota DPRD Kota Bogor Positif Covid-19 Ikut Swab

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Sebanyak 31 orang telah mengikuti tes usap (swab test) setelah kontak erat dengan seorang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor yang terkonfirmasi positif covid-19.

Hal itu dikemukakan Ketua DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto saat ditemui di Balai Kota Bogor, Selasa (29/9/2020).

“Penelusuran awal kita dapatkan 19 nama, baik dari anggota maupun staf dewan dan selanjutnya bertambah pada pagi ini terkonfirmasi yang ikut test swab ada 31 orang dan juga mungkin bertambah beberapa orang dari kalangan di luar interaksi di kantor DPRD Kota Bogor,” ucap Atang.

Saat ini, lanjut Atang, anggota DPRD Kota Bogor yang terkonfirmasi positif covid-19 telah melakukan isolasi mandiri.

Baca juga  Resmi Dilantik, DPC Syarikat Islam Kota Bogor Bakal Bangkitkan UMKM

“Posisi anggota yang saat ini positif covid-19 sudah melakukan isolasi madiri di rumahnya, karena sudah mengalami kondisi tanpa gejala (OTG),” katanya.

Selanjutnya untuk menetralisasi kantor DPRD Kota Bogor, pihaknya akan memperketat protokol kesehatan.

“Saya sudah perintahkan kepada Sekretaris DPRD Kota Bogor untuk melakukan desinfeksi ke semua ruangan, saya bersama forkopimda telah sepakat umtuk mengetatkan aturan di perkantoran baik jumlah pegawai yang WFH maupun protokol protokol yang lain,” ujarnya.

Atang menjelaskan aktivitas Gedung DPRD tidak akan ditutup total, karena perlu ada beberapa hal yang harus  diselesaikan seperti menerima surat  dan menerima aspirasi dari warga.

“Kami juga sementara ini tidak akan melakukan rapat secara langsung kehadiran fisik, nanti akan dikombinasikan untuk rapat secara virtual dan ada hadir kalau memenuhi aturan dari regulasi yang berlaku,” tutupnya. [] Ricky

Baca juga  Kajari Kota Bogor Sekti Anggraini Dukung Perwali Pendidikan Anti Korupsi
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top