Kota Bogor

13 Hari Operasi Zebra, Terjadi Lebih 2000 Pelanggaran

2000 pelanggaran dalam 13 hari operasi zebra

BOGOR-KITA.com –  Pelanggaran lalulinntas di Kota Bogor sangat banyak. Hal ini terbukti dari operasi zebra yang digelar Polres Bogor Kota. Selama 13 hari operasi, ada sebanyak 2000 pelanggaran, baik oleh kendaraan roda dua maupun roda empat. Data-data tersebut masih mengalami peningkatan, karena masih ada satu hari lagi operasi zebra gabungan.

Kabag Ops Polres Bogor Kota, Kompol Sahroni mengatakan, hari ke 13 pelaksanaan operasi yang dilakukan diseluruh Kota Bogor berjalan dengan baik dan optimal. Target operasi zebra bukan melakukan penilangan atau penegakan hukum langsung, tetapi memberikan imbauan dan sosialisasi sekaligus arahan-arahan tentang aturan-aturan berlalu lintas.

Baca juga  Kota Bogor Menjelma Sebagai Kota Tujuan Beragam Acara

 

“Selama pelaksanaan operasi ini, banyak pelanggaran yang terjadi, mayoritas oleh kendaraan roda dua. Sampai hari ke 13 ini, ada sebanyak 2000 pelanggar yang telah ditilang,” ungkapnya. Bentuk pelanggaran, didominasi tidak memiliki SIM, diikuti tidak melengkapi alat keselamatan saat berkendara. “Kita mengamankan sebanyak 50 unit sepeda motor yang tidak memiliki STNK,” jelasnya.

Sementara, angkot yang terkena tilang dikarenakan habis masa berlaku trayek dan buku uji kir. “Ada sekitar 200 angkot yang ditilang, selanjutnya ditangani oleh DLLAJ Kota Bogor,” terangnya.

Sahroni mengatakan, dalam operasi zebra yang digelar, banyak pengendara yang melawan petugas saat dihentikan, sehingga menyulut emosi para petugas hingga terjadi adu mulut. Bahkan ada pengendara warga sipil yang kedapatan menggunakan pakaian inventaris militer. [] SAR/Admin

Baca juga  Pipa PDAM Kota Bogor Bocor di Taman Kencana
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top