Kab. Bogor

Update Corona Kabupaten Bogor 20 Juli: 11 Positif, 4 Sembuh, Kemang Kembali ‘Merah’

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Angka konfirmasi positif covid-19 atau penularan virus corona di Kabupaten Bogor masih tinggi.

Berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, Senin (20/7/2020) update pukul 19.00 WIB, terdapat kasus konfirmasi positif covid-19 sebanyak 11 orang, sehingga jumlah keseluruhan naik dari 443 menjadi 454.

Kesebelas konfirmasi positif covid-19 pada Senin (20/7/2020) adalah

  1. Laki-laki, 36 tahun, Jonggol
  2. Perempuan, 40 tahun, Jonggol
  3. Laki-laki, 60 tahun, Jonggol
  4. Laki-laki, 52 tahun, Parung Panjang
  5. Laki-laki, 38 tahun, Sukaraja
  6. Perempuan, 46 tahun, Kemang
  7. Laki-laki, 56 tahun, Bojonggede
  8. Perempuan, 50 tahun, Bojonggede
  9. Laki-laki, 29 tahun, Cibungbulang
  10. Laki-laki, 46 tahun, Kemang
  11. Perempuan, 39 tahun, Caringin
Baca juga  Harris CCM Bogor dan CCM 2 Disebut Bakal Naikkan PAD Kabupaten Bogor

Pada Senin (20/7/2020) juga ada 1 PDP meninggal dunia yakni perempuan, 49 tahun, Nanggung.

Berita baiknya pada Senin (20/7/2020) sebanyak 4 pasien dinyatakan sembuh, mereka adalah:

  1. Perempuan, 55 tahun, Cibinong
  2. Perempuan, 45 tahun, Cibungbulang
  3. Perempuan, 46 tahun, Gunung Sindur
  4. Perempuan, 6 tahun, Gunung Sindur

Kasus corona di Kabupaten Bogor secara keseluruhan sampai Senin (20/7/2020), adalah sebagai berikut:

ODP (Orang Dalam Pantauan) = 19 Orang

PDP (Pasien Dalam Pengawasan) = 158 Orang.

TOTAL KASUS POSITIF COVID-19 = 454 Kasus.

Sembuh = 281 Orang

Meninggal = 21 Orang

Positif Aktif = 149 Orang

PDP Meninggal = 154 Orang

Pindah Alamat ke Luar Bogor = 3 Orang

Kecamatan Rancabungur dari zona hijau kembali ke zona kuning.

Baca juga  Diikuti 3.284 Peserta, Lomba Senam Pancakarsa Digelar dengan Protokol Kesehatan Ketat

Kecamatan Kemang dari zona hijau kembali ke zona merah.

[] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top