Kota Bogor

Update Corona di Kota Bogor 5 April: Meninggal Bertambah 2 jadi 24

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Kasus kematian pasien terindikasi Covid-19 di Kota Bogor kembali bertambah. Berdasarkan data Jubir Pemkot Bogor untuk Siaga Corona, Minggu (5/4/2020) pukul 14.00 WIB, terdapat 2 pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia. Kasus ini menambah daftar kematian di Kota Bogor menjadi 24.

Jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) berdasarkan data tersebut adalah 763. Dari 763 orang, yang  selesai dipantau 364, sedangkan 399 orang dalam proses pemantauan.

Sedang jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 77. Dari 77 PDP, 12 orang selesai diawasi dan dalam pengawasan rumah sakit sebanyak 48 orang.

17 orang berstatus PDP meninggal dunia. Hasil swab dari 17 orang tersebut masih belum keluar.  

Baca juga  Belum Swab, Anggota DPRD Kabupaten Bogor Dilarang Ngantor

Sedang jumlah terkonfirmasi Positif Covid-19 Minggu (5/4/2020) 41 tetap seperti sehari sebelumnya. Hingga hari ini belum ada pasien positif Covid-19 yang sembuh. 34 orang positif Covid-19 dalam pengawasan rumah sakit. Dan 7 orang meninggal.[] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top