Kab. Bogor

Pasokan Air PDAM Bermasalah, PT SGC Siapkan Tiga Langkah

BOGOR-KITA.com – Manajemen PT Sukaputra Graha Cemerlang (SGC), pengelola township management kawasan hunian Sentul City  bergerak cepat terhadap dampak banjir di lokasi intake PDAM Tirta Kahuripan yang menyebabkan produksi air bersih mengalami gangguan. Menurut Direktur Operasional PT SGC Jonny Kawaldi, pihaknya langsung mengambil tiga langkah untuk memastikan pasokan air ke penghuni perumahan Sentul City tidak terganggu.

“Pertama kita lakukan manuver supply di GT, lalu pengecilan seluruh valve distribusi dan ketiga adalah pengisian toren air cluster untuk kebutuhan darurat.” Jelas Jonny dalam siaran pers yang diterima BOGOR-KITA.com, Jumat (26/4/2019).

Menurut Jonny, pihaknya telah  memiliki Standar Operational Procedure (SOP) untuk menangani masalah gangguan pasokan air bersih ke penghuni perumahan Sentul City. SOP itu dibuat dan diimplementasikan ketika kondisi darurat terjadi sehingga penghuni Sentul City tetap mendapat pasokan air.

Baca juga  PDAM Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor Jalin Kerjasama dengan IPB University

“Inilah salah satu implementasi dari township management, pelayanan yang cepat dan terukur,” paparnya dalam siaran pers yang diterima BOGOR-KITA.com, Jumat (26/4/2019) siang.

PDAM Tirta Kahuripan menyampaikan pemberitahuan, curah hujan yang tinggi di wilayah hulu Kamis (25/4/2019) malam menyebabkan tingginya kekeruhan air baku di instalasi Cibinong dan Kedung Halang sehingga produksi air bersih terganggu.

PDAM belum memastikan kapan pasokan air bersih kembali normal karena hingga berita ini diturunkan tingkat kekeruhannya masih tinggi pada air bakunya. PDAM sendiri kini tengah memaksimalkan plant dan sumber air pendukung untuk menjaga kondisi air bersih selama gangguan supply PDAM.

Sementara itu akibat hujan deras tadi malam, debit air Sungai Cikeas naik dan luapan air sempat menggenangi Kawasan Restoran Ah Poong. Akibat derasnya air, jembatan di Kampung Jampang pun lumpuh.  Di Cluster Equator, luapan air sempat menerjang pagar panel. Kini, debit air Sungai Cikeas sudah berangsur surut dan kembali normal. [] Admin

Baca juga  5 Wastafel Portable siap Dipasang di Pasar Rakyat
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top