BOGOR-KITA.com – Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Bogor menggelar Musyawarah Kota (Muskot) PPI Kota Bogor ke-XI untuk memilih Ketua PPI Kota Bogor periode 2017-2022 di ruang Paseban Sri Baduga Balaikota Bogor, Sabtu (01/04/17).
Untuk memilih Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Bogor periode 2017-2022, PPI Kota Bogor menggelar Musyawarah Kota (Muskot) PPI Kota Bogor ke-XI tersebut yang berlangsung Sabtu (1/4/2017) di Paseban Sri Baduga Balaikota Bogor.
Muskot tersebut secara resmi dibuka Assisten Administrasi Umum Setdakot Bogor Arif Mustofa mewakili Wali Kota Bogor Bima Arya dengan tema “Memperkokoh eksistensi organisasi dalam mewujudkan PPI yang Bersahaja, Inovatif dan Global (BIG)”.
Dalam sambutan Wali Kota Bogor Bima Arya yang disampaikan Assisten Administrasi Umum Setdakot Bogor Arif Mustofa berharap agar seluruh anggota keluarga besar PPI Kota Bogor mampu untuk memelihara dan terus berjuang mengembangkan organisasi kepemudaan ini sebagai kekuatan sosial yang berperan nyata didalam pembinaan aktivitas kepemudaan.
Kemampuan PPI Kota Bogor untuk terus berkiprah tentu akan menjadi kekuatan yang dapat diandalkan untuk menopang upaya-upaya segeanap komponen masyarakat dan Pemerintah dalam membina para remaja dan pemuda. Para remaja dan para pemuda senantiasa memerlukan wadah pembinaan agar mereka dapat menemukan eksistensi dan menguatkan dirinya sebagai seorang remaja atau pemuda.
“Eksistensi itulah yang merupakan salah satu kebutuhan yang harus di penuhi, supaya arah kehidupan mereka menjadi lebih jelas dikemudian hari,” katanyan
Eksistensi para remaja dan pemuda yang perlu dipupuk katanya, dikembangkan dan diperkuat
adalah menjadi para kader pemimpin, atau setidaknya kepada mereka perlu terus ditanamkan jiwa kepemimpinan dan jiwa kemandirian, supaya mereka mampu menjadi
bagian dari sebuah masyarakat yang mandiri, kreatif dan masyarakat yang produktif.
Sementara itu, Ketua PPI Kota Bogor masa bakti 2013-2017 Muhammad Sajidin menuturkan, bahwa hari ini merupakan momentum untuk menyatukan kebersamaan, apa yang telah dilakukannya selama 4 tahun
mungkin ada beberapa hal yang kurang berkenan ataukah mungkin ada beberapa hal yang kurang maksimal.
“Mudah-mudahan dengan momentum muskot ini kedepan bisa diperbaiki, sehingga PPI kedepan bisa lebih baik dan sesuai dengan visi misi organisasi, yakni menghimpun para anggota untuk bersinergi, berkolaborasi terutama silaturahmi,” harapnya.
Ketua Purna Paskibraka Indonesia Provinsi Jawa Barat, Irman F.R Heryana menyampaikan, Muskot ini menjadi penting selain laporan pertanggungjawaban lalu kemudian ada pemilihan ketua yang baru dan ini menntukan nasib masa depan Purna Paskibraka Indonesia Kota Bogor 5 tahun kedepan.
Berbicara mengenai pemimpin kata Irman, pemimpin ini bukan siapa yang kuat dan bukan siapa yang paling hebat dan paling cerdas, tapi pemimpin itu harus bisa mengikat bagaimana mempersatukan orang yang kuat, cerdas dan bagaimana mempersatukan orang yang mempunyai kapasaitasnya hebat lalu kemudian bersama-sama disatukan lalu untuk membangun Purna Paskibraka Kota
Bogor kedepannya.
“Mudah-mudahan kedepannya setelah PPI Kota Bogor ini terpilih seluruh anggota PPI Kota Bogor bisa bersatu lagi, saling mengingatkan dan saling menyeimbangkan,” harap Irman. [] Admin