Kab. Bogor

Optimalisasi Kesehatan Remaja Melalui Inovasi RESAKES Puskesmas Cijayanti

RESAKES (Remaja Sahabat Puskesmas)

BOGOR-KITA.com, BABAKANMADANG – Kesehatan Remaja berperan penting dalam menentukan kualitas kemajuan suatu bangsa. Remaja putra atau pun putri memerlukan pelayanan kesehatan yang berkualitas. Pada masa remaja terjadi perubahan baik fisis maupun psikis yang menyebabkan remaja dalam kondisi rawan pada proses pertumbuhan dan perkembangannya.

Masa ini merupakan masa terjadinya proses awal pematangan organ reproduksi dan perubahan hormonal yang nyata. Remaja menghadapi berbagai masalah yang kompleks terkait dengan perubahan fisis, kecukupan gizi, perkembangan psikososial, emosi dan kecerdasan yang akhirnya menimbulkan konflik dalam dirinya yang kemudian memengaruhi kesehatannya. Remaja yang mengalami gangguan kesehatan berupaya untuk melakukan reaksi menarik diri karena alasan-alasan tersebut. Pencegahan terhadap terjadinya gangguan kesehatan pada remaja memerlukan pengertian dan perhatian dari lingkungan baik orangtua, guru, teman sebayanya, dan juga pihak terkait agar mereka dapat melalui masa transisi dari kanak menjadi dewasa dengan baik.

Baca juga  Pemkab Bogor Luncurkan Asuransi Usaha Tani Padi

Pentingnya kesehatan remaja tersebut mendorong Puskesmas Cijayanti meluncurkan inovasi  RESAKES (Remaja Sahabat Puskesmas) yang bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan remaja dengan cara mempermudah fasilitas pelayanan kesehatan. Selain itu melalui RESAKES dibentuk  kader-kader remaja yang tergabung dalam grup Whatsapp sehingga memudahkan konsultasi dan pelayanan kesehatan lainnya.

“Pembentukan kader remaja diharapkan dapat menjembatani remaja dalam memperoleh akses layanan konsultasi terkait permasalahan kesehatan mereka, dan dapat memperluas jangkauan puskesmas dalam memberikan pelayanan promotif dan preventif kepada sasaran remaja, terutama dengan keterbatasan akses,” jelas drg Salma A Alatas, Kepala Puskesmas Cijayanti.

Selain membentuk kader remaja, melalui RESAKES dilakukan penyuluhan reproduksi remaja, napza, dan gizi (Fe Rematri) termausk pemberian tablet Fe yang didistribusikan ke sekolah-sekolah di wilayah Puskesmas Cijayanti. []

Baca juga  Cegah Tawuran, Bupati Bogor Imbau DKM dan Ponpes Perbanyak Kegiatan Pemuda
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top