Kota Bogor

Meski Diguyur Hujan, Siswa SMKN 4 Bogor Ikuti Upacara dengan Hikmat dan Tertib

BOGOR-KITA.com – Cuaca hujan yang turun sejak dini hari pada Senin (28/11/2016), tidak mengendurkan semangat para siswa SMK Negeri 4 Kota Bogor untuk melaksanakan kegiatan Upacara dalam ruangan Aula SMKN 4 Kota Bogor. Dipimpin Wali Kota Bogor Bima Arya, para siswa dan staf pengajar SMKN 4 Kota Bogor melaksanakan upacara dalam suasana hikmat dan tertib.
Dalam amanahnya, Bima menyampaikan pesan agar para siswa SMKN 4 Kota Bogor terus semangat belajar walaupun dengan keterbatasan sarana dan prasarana yang ada. “Pesan saya pegang janji pelajar yang telah kalian ucapkan karena manusia itu dipegang kata-katanya. Jangan rusak masa depan kalian, jadilah generasi yang punya arti dan mampu memberi manfaat bagi sesama maupun lingkungan,” kata Bima yang didampingi Kepala SMKN 4 Bogor dan Kabiddikmen Dinas Pendidikan Kota Bogor.
Menurut Bima hidup dan waktu singkat harus dimanfaatkan untuk hal-hal yang bermanfaat. Hidup itu hanya sekali, harus punya arti. Dan hidup itu tidak bisa sendiri karenanya harus berbagi. Lanjut Bima, kesuksesan yang diraih setiap orang merupakan doa dari orang tua selain usaha.
“Hormatilah orang tua kalian, baik yang dirumah maupun yang disekolah atau orang tua angkat kalian jika memilikinya. Tidak ada orang sukses tanpa doa orang tua dan percayalah orang sukses adalah orang yang menghormati orang tuanya, dirumah maupun disekolah atau dilingkungan,” pungkas Bima.
Diakhir apel, para siswa diberi kesempatan oleh Bima untuk mendapatkan buku karyanya dengan menjawab pertanyaan yang diberikan oleh Bima. [] Admin

Baca juga  Teknologi 4G Segera Diterapkan di Kota Bogor
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top