Kota Bogor

Jadwal Pekan 3 Liga Indonesia: Big Match Borneo Kontra Bali United, Maung Bandung Ditantang Arema FC

Foto / istimewa

BOGOR-KITA.com, JAKARTA – Persaingan Liga 1 Indonesia 2024/2025 kian panas. Tim tangguh Borneo FC akan meladeni Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (27/8/2024). Sedangkan Persib Bandung ditargetkan meraih poin penuh saat meladeni juara Piala Presiden 2024 Arema FC, Minggu (25/8/2024).

Borneo FC yang merupakan finalis Piala Presiden 2024 akan berusaha mempertahankan tren positifnya setelah menyabet dua kemenangan beruntun pada pertandingan awal musim ini. Meski berat, Borneo FC yang juga tengah menjalani Turnamen Antarklub ASEAN yakin bisa mengatasi Bali United.

Menurut Stefano Lilipaly, salah satu bintang Borneo FC, tim Pesut Etam akan tampil tampil lebih baik lagi di hadapan pendukung sendiri. “Kami ingin memberikan yang terbaik buat fans,” tutur Lilipaly.

Baca juga  Hadiri Malam Puncak HUT RI di Menteng, DPS Bagikan Kacamata Baca Pada Warga

Pieter Huistra, pelatih Borneo FC telah menyiapkan strategi agar pemainnya bisa cukup istirahat untuk menghadapi Bali United. “Setelah main untuk ASEAN Cup, pemain istirahat lalu persiapan ringan lawan Bali United,” terang Pieter.

Sedangkan Persib Bandung sebagai juara bertahan Liga 1 Indonesia musim lalu, tengah berupaya keras mengumpulkan poin guna tetap berada pada persaingan papan atas. David da Silva, Backham Putra dan Marc Klok dipersiapkan perlahan-lawahan karena agak cedera. Sementara pemain lainnya siap tempur lawan Arema FC.

“Kami punya rencana baru dalam menghadapi Arema FC. Betul tidak semua pemain fit, tapi secara formasi kami siap meladeni mereka,” tutur Bojan Hodak, pelatih Persib Bandung.

Baca juga  Maharani Kemala dan Shandy Purnamasari Buka MS Glow Clinic di Bogor

Hasil Pekan 3 Liga Indonesia 2024/2025

Jumat, 23 Agustus 2024
PSIS Semarang 1-0 PSBS Biak
Persebaya Surabaya 2-1 Barito Putera

Jadwal Pekan 3 Liga Indonesia 2024/2025

Sabtu, 24 Agustus 2024
15.30 WIB: Madura United FC vs Persita, Live in Indosiar
19.00 WIB: Persija Jakarta vs Persis Solo, Live in Indosiar

Minggu, 25 Agustus 2024
15.30 WIB: Persik Kediri vs Malut United, Live in Indosiar
19.00 WIB: Persib Bandung vs Arema FC, Live in Indosiar

Senin, 26 Agustus 2024
15.30 WIB: Semen Padang FC vs PSS Sleman, Live in Indosiar
19.00 WIB: PSM Makassar vs Dewa United, Live in Indosiar

Selasa, 27 Agustus 2024
19.00 WIB: Borneo FC Samarinda vs Bali United, Live in Indosiar

Baca juga  Liga 1 Indonesia 2022/2023 Kembali ke Format Kompetisi, Dimulai 23 Juli

[] Anto

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top