Pemkab Bogor Promosikan Sport and Tourism kepada Sejumlah Duta Besar
BOGOR-KITA.com, SENTUL – Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) paparkan konsep sport and tourism kepada sejumlah duta besar dan tamu kementerian pada acara Briefing Updates on Bogor Sport and Tourism, di Sentul Highland Golf Club, Babakan Madang, Minggu (7/2/2021) besok.
Acara tersebut diselenggarakan oleh BPPD Kabupaten Bogor bekerjasama dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemen Parekraf) RI.
Zaenal Syafruddin, Ketua BPPD Kabupaten Bogor menjelaskan, acara itu dalam rangka mendukung proses revitalisasi dan pemulihan ekonomi sektor pariwisata dan industri di Kabupaten Bogor pasca pandemi covid-19.
“Kami akan memberikan paparan kepada tamu dari Kementerian dan para Duta Besar (Dubes) dari Amerika dan Eropa (Amerop). Ada 20 orang, sambil mereka olahraga golf bersama,” ungkap Zaenal Syafruddin, Sabtu (6/2/2021).
Pria yang juga menjabat Ketua PMI Kabupaten Bogor ini menuturkan, paparan yang diberikan oleh BPPD kepada para duta besar dari negara Amerop itu adalah terkait konsep sport and tourism yang diusung Pemkab Bogor.
“Harapannya, agar mereka (para dubes negara Amerop) bisa mempublikasikan tentang pariwisata Kabupaten Bogor di negaranya masing masing,” tukas Mproud sapaan akrabnya. [] Fahry