Hukum dan Politik

Ini Visi Misi Rudy Susmanto – Jaro Ade dan Bayu – Mus di Pilkada Kabupaten Bogor

Aset/KPU Kabupaten Bogor

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor merilis visi misi pasangan bakal calon bupati dan wakil Bupati Bogor pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024.

Pasangan Rudy Susmanto – Ade Ruhandi (Jaro Ade) mempunyai visi ‘Kabupaten Bogor Maju, Sejahtera, Istimewa dan Gemilang Berlandaskan Iman dan Takwa’.

Untuk mencapai visinya Rudy Susmanto – Jaro Ade memiliki 3 misi yakni:

  1. mewujudkan tata kelola pemerintahan daerah yang baik (good governance)
  2. mewujudkan perekonomian daerah yang maju serta lingkungan hidup yang berkeadilan dan berkelanjutan
  3. mewujudkan sumberdaya manusia berkualitas dan beradab serta masyarakat yang sejahtera, tertib, aman dan tentram.

Berdasarkan data KPU Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto – Jaro Ade diusung 15 partai politik yakni, Gerindra, Golkar, PKS, PKB, PPP, PAN, Demokrat, Nasdem, Garuda, Perindo, PSI, Gelora, Ummat, PBB, dan Buruh.

Baca juga  Reses di Babakanmadang, Rudy Susmanto Sebut 99 Persen Aspirasi Masyarakat Terealisasi

Sementara pasangan Bayu Syahjohan – Musyafaur Rahman yang diusung PDIP mempunyai visi ‘Pemerintahan Bersih Rakyat Sejahtera Menjadikan Kabupaten Bogor yang Berdaulat di Bidang Politik, Berdikari di Bidang Ekonomi dan Berkepribadian di Bidang Kebudayaan.

Untuk mencapai visinya, pasangan ini mempunyai 5 misi yakni:

  1. membangun masyarakat Kabupaten Bogor yang religius, toleran, dan guyub, rukun demi kesatuan NKRI.
  2. mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berpihak kepada rakyat lewat reformasi birokrasi dan transparansi dalam pelayanan publik.
  3. meningkatkan kesejahteraan masyarakat, menaikkan kualitas pendidikan dan sumber daya manusia, mengurangi angka kemiskinan, pengangguran serta membuka ruang usaha baru.
  4. pemerataan dan percepatan pembangunan di bidang infrastruktur, fasilitas dan kapasitas pendidikan, layanan kesehatan untuk masyarakat tidak mampu.
  5. meningkatkan APBD dan PAD serta penyelamatan aset dengan melakukan sertifikasi dan inventarisir aset – aset pemerintah daerah.
Baca juga  Puzzle Demokrasi Kita

KPU Kabupaten Bogor akan menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Bogor pada 22 September 2024. [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top