Laporan Utama

DKM dan Karang Taruna Cibuluh Ceriakan Anak Yatim

BOGOR-KITA.com – Meski masih pagi dan hari libur, keramaian di Kampung Cibuluh RW 08 Kelurahan Kedung Badak sudah terasa nampak seperti ada sebuah perayaan. Terlihat jelas anak-anak dan beberapa orang tua memadati jalan. Mereka tidak sabar untuk mengikuti karnaval dengan menggunakan mobil berbentuk seperti kereta penumpang bergambar warna-warni yang diparkir tepat di depan Masjid Nurul Huda. Puluhan anak yang sudah berkumpul itu kemudian langsung memenuhi mobil kereta dengan ceria. Sebagian anak-anak tersebut merupakan anak yatim piatu yang sedang merayakan Lebaran Anak Yatim.
Ketua RW 08 Asikin mengatakan di Bogor, Minggu (9/10/2016) mengatakan, setiap tahun kampungnya rutin merayakan lebaran anak yatim yang jatuh setiap 10 Muharram. Pada penanggalan masehi tepatnya pada Selasa, 11 Oktober 2016 mendatang. Namun Dewan Kerukunan Masjid (DKM) bekerjasama dengan Karang Taruna sepakat merayakannya di hari libur sekolah. “Hal ini dengan pertimbangan kesemua anak yatim yang berasal dari RT 01 sampai RW 10 ini merupakan pelajar,” ujarnya.
Asikin menuturkan, selain ada karnaval keliling, pada perayaan lebaran anak yatim kali ini mereka akan dibawa ke masjid untuk diberi santunan. Dananya berasal dari partisipasi masyarakat selama dua bulan terakhir. Hasilnya setiap anak menerima santunan sebesar Rp 250 ribu. Uang yang diberikan diharap Asikin bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sekolah mereka.
“Dengan menyantuni anak yatim kami ingin meningkatkan kepedulian dan kasih sayang kami terhadap mereka. Kedepan kami ingin acara bisa lebih meriah,” pungkasnya. [] Admin

Baca juga  Ini 3 Calon Sekda Kabupaten Bogor Penerus Burhanudin
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top