Kota Bogor

Dedie Serahkan Bantuan Bibit Cabai Kepada Kelompok Tani di Margajaya

BOGOR-KITA.com, BOGOR – Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim meninjau pembuatan lahan pertanian mandiri dan memberikan bantuan bibit cabai kepada Kelompok Tani Dewasa Mandiri Wijaya Kusuma di gang H. Burhan RW 03, Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.

Dedie mengatakan di lahan 700 meter ini Kelompok Tani Dewasa Mandiri Wijaya Kusuma nantinya akan menanam bibit cabai bantuan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Bogor.

“Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama nanti kita datang lagi ke sini untuk memanen cabai tersebut, tapi jangan hanya ditanam cuma sekali, selain menanam cabai bisa juga nanti menanam sayuran,” kata Dedie kepada wartawan, Selasa (9/6/2020).

Baca juga  Dedie Minta PDAM Kota Bogor Antisipasi Kebutuhan Air 20 Tahun ke Depan

Menurut Dedie, di beberapa lokasi Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui dinas pertanian dan ketahanan pangan sudah membangun urban farming di tiga lokasi, pertama di Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, di Warung Bandrek, Kecamatan Bogor Selatan dan di Sempur, Kecamatan Bogor Tengah.

“Jadi kegiatan-kegiatan yang sifatnya inisiatif dari masyarakat kemudian dibantu oleh dinas pertanian dan ketahanan pangan dan dari DLH, untuk kemudian menjaga continuity daripada program-program yang sudah dibikin,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Dedie, dirinya juga meminta dinas pertanian dan ketahanan pangan untuk membuat urban farming kembali dengan bekerjasama dengan kelompok kelompok tani.

“Kegiatan-kegiatan ini bisa kita dorong bersama dalam rangka menanggulangi permasalahan yang ditimbulkan dari covid-19 dan kegiatan ini juga bisa berdampak pada masyarakat,” pungkasnya. [] Ricky

Baca juga  Untung Maryono Dorong Walikota dan Bupati Bogor Menciptakan Keselarasan Lebih Baik
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top