Kota Bogor

Ade Sarip Sosialisasikan UKS Sebagai Wahana Belajar Mengajar

Ade Sarip Hidayat

BOGOR-KITA.com – Pembinaan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) merupakan salah satu program  menyosialisasikan pemeliharaan dan peningkatan kesehatan bagi peserta didik di semua jenjang pendidikan.

Program itu dilaksanakan melalui program kurikuler maupun ekstra kurikuler. Hal itu diingatkan kembali oleh Ketua Tim Pembina (TP) UKS Kota Bogor, Ade Sarip Hidayat pada acara Pembinaan Usaha Kesehatan Sekolah, di Aula Dinas Pendidikan Kota Bogor, Rabu (5/8/2015).

Menurut Ade, UKS juga merupakan wahana belajar mengajar yang dibutuhkan dalam rangka meningkatkan kemampuan hidup sehat dan membentuk perilaku hidup sehat. “Jadi UKS merupakan salah satu langkah strategis untuk mencapai kemandirian masyarakat dalam mengatasi masalah kesehatan,” katanya.

Baca juga  FGD Intensifikasi Pajak, Sekda :  Tidak Boleh Ada Penyelewengan Satu Rupiah Pun

Menurutnya ada tiga hal yang harus terwujud dalam membina UKS. Pertama harus terlaksana program pendidikan tentang kesehatan di setiap lingkungan sekolah. “Karena pendidikan bagaikan ibu kandung kehidupan sehingga urusan kesehatan pun harus dilakukan melalui pendidikan, agar anak-anak paham tentang perlunya sehat,” lanjut Ade.

Kedua pembinaan kepada para guru tentang UKS harus berjalan dengan berbagai kegiatan seperti  wokshop sampai dengan lomba-lomba dan evaluasi. Sedangkan yang ketiga, “perlu ada pelayanan kesehatan di sekolah, sebagai bentuk pembelajaran bagi anak-anak.

Pada acara itu Ade menyatakan, TP UKS Kota Bogor akan dilengkapi gedung sekretariat yang akan dikelola Dinas Pendidikan Kota Bogor. “Mudah-mudahan dengan adanya sekretariat ini ada tempat untuk diskusi, wokshop  yang kesemuanya diperlukan untuk memajukan program UKS,” harapnya. 

Baca juga  Dewan Pengawas Harus Tahu Semua yang Direncanakan Direksi PDAM

Hadir pada acara tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Edgar Suratman, Asisten II Toto M Ulum, Dr. Sri Pinantari Hanum M. Kes dan Sekretaris UKS H. Arif R Badrudin. [] Admin

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top