Kab. Bogor

7 Korban Bencana di Ciawi Dapat Bantuan Perbaikan Rumah Rp 10 Juta

BOGOR-KITA.com, CIAWI – Sejumlah warga terdampak bencana pada tahun 2021 di Kecamatan Ciawi, mendapatkan bantuan perbaikan rumah dari Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Bogor.

Kasi Pemberdayaan Masyarakat, Kecamatan Ciawi, Hj. Ety Sunaryati mengatakan, ada 7 warga yang mendapatkan bantuan perbaikan rumah.

Ketujuh warga tersebut pada tahun 2021 terkena bencana puting beliung dan longsor.

“Setelah kita ajukan pada tahun itu juga 2021 saat bencana melanda, tahun ini sudah diterima warga penerima bantuan,” ujar Hj. Ety Sunaryati kepada wartawan, Rabu (9/3/2022).

Hanya saja, ada dua penerima dari total 7 Kepala Keluarga masih belum bisa mendapatkan bantuan tersebut karena satu terkendala tak memiliki e-KTP dan satu lagi tidak bisa terverifikasi Bank BJB.

Baca juga  Debt Collector Vs Ormas Ricuh, 1 Luka, 2 Dicokok Polisi

“Yang lima alhamdulilah sudah diterima alias sudah cair, yang dua masih terkendala,” ungkapnya.

Ia memastikan, kedua warga penerima bantuan tersebut akan mengalami penundaan sampai semua persyaratan bisa terpenuhi.

“Mudah-mudahan di bulan ini sudah keduanya sudah bisa mendapatkan uang tunai bantuan tersebut,” harapnya.

Proses pencarian kelima warga tersebut didampingi pihak Kecamatan sampai proses selesai.

“Dan yang sisa tetap kita kawal sampai selesai,” ucapnya.

Ketujuh warga terkena bencana pada tahun 2021 ini semuanya masuk kategori rusak sedang dengan total bantuan mencapai Rp 10 juta.

“Kategorinya masuk rumah dengan rusak sedang, jadi masing-masing dapat 10 juta rupiah,” bebernya.

Perlu diketahui, rumah rusak akibat bencana akan mendapatkan bantuan sesuai katagori. Kategori A atau rusak sangat berat bisa menerima bantuan sampai Rp 25 juta, kategori B dengan rusak berat Rp 20 juta hingga kategori C dengan bantuan Rp 15 juta.

Baca juga  Bima Arya dan Ade Yasin Sepakat Bangun Terminal Batas Kota

Sementara, Sekcam Ciawi, Bambang membenarkan, lima warga terkena bencana alam pada tahun 2021 sudah mendapatkan bantuan pada awal tahun ini.

“Tinggal proses yang dua warga lagi, masih kita usahakan agar cepat selesai, karena mereka terkendala,” tandasnya. [] Danu

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top