4 Hari Beruntun Indonesia Rekor Corona, 14.224 Positif, Jabar Nomor Dua, 3.460
BOGOR-KITA.com, BOGOR – Penularan virus corona di Indonesia masih terus menghantui. Selama empat hari berturut-turut yakni sejak 13 Januari – 16 Januari 2021 tercatat pertambahan tertinggi kasus konfirmasi positif covid-19. Itu berdasarkan data yang dirilis Satuan Tugas Covid-19 Nasional.
Pertambahan kasus positif selama empat hari terakhir yakni,
Rabu 13 Januari 2021 terdapat 11.278 positif covid-19
Kamis 14 Januari 2021 terdapat 11.557 positif covid-19
Jumat 15 Januari 2021 tercatat 12.818 positif covid-19
Sabtu 16 Januari 2021 tercatat 14.224 positif covid-19
Dengan pertambahan hari ini, sampai Sabtu (16/1/2021) total konfirmasi positif covid-19 naik menjadi 896.642 orang.
Provinsi Jawa Barat menjadi penyumbang terbanyak kedua pada hari ini, 3.460 positif.
Penyumbang positif terbanyak yakni DKI Jakarta 3.536, Jawa Barat 3.460, Jawa Tengah 1.997, Jawa Timur 1.160, Sulawesi Selatan 659.
Pada Sabtu (16/1/2021) dilaporkan sebanyak 8.662 pasien sembuh. Kabar kurang baiknya terdapat 283 pasien meninggal dunia.
Total pasien sembuh menjadi 727.358, sedangkan pasien meninggal bertambah menjadi 25.767 orang. [] Hari