Kota Bogor

10 Tokoh Bogor Galang Dana Melalui Kaos Nyata untuk Corona

BOGOR-KITA.com – 10 tokoh Bogor dengan berbagai latar belakang menyatukan langkah menggalang donasi dengan kaos nyata untuk Corona.

Kesepeluh tokoh tersebut adalah Sugeng Teguh Santoso (Praktisi Hukum), Usmar Hariman (Mantan Wakil Wali Kota Bogor), Habib Hasan (Habaib),Ryanti (tokoh politik), Suryana (pegiat social), Thomas (Praktisi hukum), Noor C (pegiat budaya), Andini (pengusaha), Ariehta Utama Surbakti (wartawan senior), Donny (wartawan senior).

Mantan Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman mengatakan pihaknya menerima donasi untuk disumbangkan kepada tenaga medis dan keluarganya serta masyarakat terdampak Corona.

“Kami terima donasi apapun bentuknya, minimal dengan kampanye melalui kaos  Nyata untuk Corona,” kata Usmar kepada BOGOR-KITA.com, Rabu (25/3/2020).

Kaos Bogor Nyata untuk Corona bisa dibeli dengan harga Rp150.000.

Baca juga  Corona Kabupaten Bogor: Positif dan Sembuh Terus Berfluktuasi, Meninggal Konsisten Nihil

Untuk info dan pemesanan kaos Bogor Nyata untuk Corona bisa menghubungi Andini Basri di nomor +62 812-8419-9017. [] Hari

Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top