Zenith Store Diharapkan Angkat Industri Olahraga Bogor
BOGOR-KITA.com, BOGOR – Potensi industri olahraga di Bogor sangat besar, bahkan produk olahraga dari ‘Kota Hujan’ ini berpeluang bersaing di kancah nasional dan internasional.
Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bogor Herry Karnadi, saat Grand Opening Zenith Store di Jalan KH Tubagus Muhammad Falak, Bogor, Jumat (28/5/2021).
Zenith Store merupakan toko pakaian dan perlengkapan olahraga dengan brand Zenith. Di mana toko tersebut menjual produk UKM yang padat karya asal Kota Bogor.
Menurut Herry, Zenith akan mempunyai peranan penting bagi perkembangan olahraga di Kota Bogor dan telah beberapakali bekerjasama dengan Dispora Kota Bogor dalam kegiatan meningkatkan dan menampung animo olahraga bagi para pemuda dan pemudi di Bogor.
“Yang terbaru kami sama-sama dalam kegiatan lomba adu tendangan penalti dan juggling yang dilaksanakan oleh Dispora Kota Bogor,” jelas Herry.
“Kedepan, semoga Zenith melalui produk UKM Bogor bisa terus berkembang, bersaing dengan produk nasional dan internasional serta membawa nama harum Kota Bogor,” tambahnya.
Sedangkan Heru Wibisono sebagai Founder Zenith menyampaikan, pembukaan Zenith Store ini adalah bagian dari strategi pengembangan usaha Zenith dalam usiannya yang baru hampir dua tahun. “Insya Allah kedepan akan ada banyak cabang Zenith store di seluruh Indonesia,” kata Heru.
Dalam peresmian Zenith Store inipun dihadiri oleh mantan pemain futsal nasional dan juga mantan pemain klub Persija Jakarta, Vennard Hutabarat sebagai Brand Ambasador Zenith.
Zenith Store dinahkodai oleh sosok milenial yaitu M. Sayyidal Farhan yang memiliki visi membawa Zenith menjadi brand lokal yang bisa bersaing di kancah Nasional maupun Internasional. [] Anto