Kab. Bogor

Tahun 2021, Pemkab Bogor Ajukan 11 Raperda

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bogor, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bogor, Cibinong, Senin (30/11/2020).

BOGOR-KITA.com, CIBINONG – Tahun 2021, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mengajukan sebanyak 11 rancangan peraturan daerah atau raperda.

Semua raperda tersebut ditetapkan oleh DPRD Kabupaten Bogor menjadi agenda DPRD Kabupaten Bogor.

Persetujuan pembahasan 11 raperda tersebut ditetapkan dalam Rapat Paripurna DDPRD Kabupaten Bogor, di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Bogor, Cibinong, Senin (30/11/2020).

Daftar 11 raperda tersebut meliput,

-Rencana Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

-Rencana Detail Tata Ruang Cibinong;

-Penyertaan Modal Daerah Pada Perusahaan Umum Daerah Pasar Tohaga Kabupaten Bogor;

-Pengelolaan Keuangan Daerah;

-Pendidikan Anak Usia Dini;

-Pengarusutamaan Gender;

-Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2019 Tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Bogor Tahun 2018-2023;

Baca juga  DPRD Baru Kabupaten Bogor, Usep Supratman: Membahu dengan Pemerintah

-Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 11 Tahun 2016 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah

Kabupaten Bogor Tahun 2016-2036;

-Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2020;

-Perubahan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2021; Dan

-Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022.

“Program pembentukan peraturan daerah tersebut kiranya dapat dibahas bersama dengan badan pembentukan peraturan daerah DPRD untuk selanjutnya ditetapkan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan sebagaimana dimaksud dalam ketentuan pasal 34 ayat (3) jo. pasal 40 Undang-Undang Nomor 12 tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan, sebagaimana telah diubah dengan undang-undang nomor 15 tahun 2019 tentang perubahan atas Undang-Undang nomor 12 tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan,” kata Bupati Bogor Ade Yasin dalam sambutan yang disampaikan Wakil Bupati Iwan Setiawan. [] Admin/Hari

Baca juga  Seorang Pemotor Luka Berat Usai Terlindas Truk Tambang di Rumpin
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

To Top